SuaraJatim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya akan menyelenggarakan perayaan malam pergantian tahun di tiga titik kawasan, yakni Jembatan Surabaya, Taman Surya Balai Kota, dan Taman Sejarah Kota Lama.
Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga, serta Pariwisata (Disbudporapar) Surabaya, Hidayat Syah mengatakan, event perayaan malam pergantian tahun itu digelar pada 31 Desember 2024 mulai pukul 20.00 WIB. Dalam kegiatan tersebut pemkot menyuguhkan berbagai acara menarik mulai dari live musik akustik dan diwarnai pesta kembang api.
“Nah, ini nanti live musiknya yang ringan-ringan seperti musik pop akustik. Nah, yang spesial itu di Jembatan Suroboyo, selain pesta kembang api, juga ada tampilan water laser,” kata Hidayat, Senin (30/12/2024).
Hidayat menyampaikan, konsep kegiatan di tiga titik tersebut hampir sama hanya saja ada yang menggunakan pertunjukan kembang api dan ada yang tidak. Pertunjukan kembang api itu hanya digelar di Jembatan Surabaya dan Taman Sejarah, Kota Lama.
Serangkaian acara tersebut, lanjut Hidayat, akan dimulai dari pukul 20.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB. Dia menhjelaskan pada malam pergantian tahun nanti juga akan ada kegiatan pengajian akbar di Kya-Kya Kembang Jepun.
Di dalam kegiatan-kegiatan tersebut, Pemkot Surabaya juga menghadirkan berbagai macam stand kuliner UMKM. “Acara kita mulai pukul 20.00 WIB, itu sudah ada kegiatan sampai pukul 24.00 WIB. Kemudian pukul 01.00 WIB, harus sudah clear,” ucapnya.
Kasatpol PP Kota Surabaya, M. Fikser mengingatkan masyakarat untuk menjaga kondisi keamanan di kampung masing-masing.
"Untuk warga Kota Surabaya tetap menjaga keamanan di tempat tinggalnya masing-masing, meski tetap merayakan malam tahun baru," ujar Fikser.
Fikser juga mengimbau warga untuk menjaga anaknya yang sedang bermain kembang api agar terjauh dari hal-hal yang tidak diinginkan.
Baca Juga: Gempa Bumi 3,3 Magnitudo Dekat Surabaya Senin Siang
"Tetap mengingatkan dan menjaga anak-anaknya untuk berhati-hati bermain di malam pergantian tahun," tandasnya.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kronologi Lansia Ditabrak Kereta Api Sritanjung di Lumajang, Begini Kondisinya
-
4 Kecamatan di Ponorogo Terendam Banjir, Ini Penjelasan BPBD
-
Heboh Jaksa Kejari Madiun Ditangkap Kasus Pemerasan Kades, Ini Penjelasan Kejati Jatim
-
Kronologi Bus PO Jaya Utama vs Karimun di Tuban, 2 Orang Tewas di Lokasi
-
Kronologi Penusukan Remaja hingga Tewas di Madiun, Pelaku Beli Pisau Online Sebelum Tahun Baru 2026