SuaraJatim.id - Selang beberapa jam pasca-temuan mayat tanpa kepala di parit persawahan perbatasan Desa Dukuharum dan Pacarpeluk, Kecamatan Megaluh, Kabupaten Jombang, warga dikejutkan dengan temuan potongan kepala manusia, Rabu (12/2/2025).
Potongan tubuh itu ditemukan warga di bibir sungai Ngotok Ring Kanal Dusun Kedunglempuk, Desa Pesantren, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang. Berjarak kurang lebih sekitar 3 Km dari lokasi temuan tubuh Mr.X tersebut.
Kondisi potongan kepala manusia yang ditemukan ini nampak sudah membusuk. Diperkirakan, potongan tubuh itu sudah terdiam di lokasi tempat kejadian perkara (TKP) selama beberapa hari.
"Tadi ada laporan dari warga, kemudian kami melakukan evakuasi di lokasi. Sekilas terlihat kayak laki-laki" kata Septa Eko, salah satu relawan yang turut evakuasi, Rabu (12/02/2025).
Kasat Reskrim Polres Jombang, AKP Margono Suhendra membenarkan perihal informasi temuan kepala tanpa awak tersebut. Pihak kepolisian juga sudah turun ke lokasi untuk melakukan evakuasi.
"Jadi tadi ada laporan dari warga yang menemukan potongan kepala, posisinya di pinggir sungai, mungkin hanyut atau bagaimana di situ, kita sudah evakuasi," beber Margono.
Menurut Margono, potongan kepala manusia itu sudah dibawa ke kamar jenazah RSUD Jombang untuk dilakukan pemeriksaan dan identifikasi. Hanya saja, Margono belum bisa memastikan keterkaitan temuan potongan kepala dengan mayat Mr X di Desa Dukuharum.
"Yang jelas kita periksa dulu, kami dalami kita otopsi dulu, apakah itu memang potongan kepala korban, kami menunggu dari hasil otopsi," tukas Margono kepada Suara.com.
Kontributor : Zen Arivin
Baca Juga: Polisi Kantongi Beberapa Nama Terkait Pembunuhan Gadis Asal Jombang
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur
-
5 Fakta Kades di Lumajang Tabrak Pemotor hingga Tewas, Mobil Ngebut!
-
Gubernur Khofifah Tegaskan Komitmen Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Perkuat Sinergi Kanwil Kemenag