SuaraJatim.id - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berpartisipasi mendukung kelancaran mudik 2025 dengan mendirikan Posko Mudik BUMN di beberapa titik perjalanan mudik lebaran 2025, salah satunya di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya.
Mengambil lokasi di selasar barat Terminal Gapura Surya Nusantara, BNI berkolaborasi dengan PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) dan PT Pupuk Indonesia membagikan takjil sebanyak 500 paket per hari pada 27 dan 28 Maret 2025. Selain itu, disediakan pula layanan pengecekan kesehatan dan obat gratis pada 5-8 April.
Hadir dalam kegiatan pembagian Takjil untuk para pemudik adalah Area Head 3 dari Kantor Wilayah 06, Ira Wahdini Syahlani, beserta perwakilan dari Pelindo dan Pupuk Indonesia.
Corporate Secretary BNI, Okki Rushartomo menjelaskan, pendirian Posko Mudik BUMN 2025 merupakan upaya nyata BNI sebagai perusahaan milik negara dalam mendukung kelancaran mudik lebaran 2025.
"Kami mengajak seluruh masyarakat yang melaksanakan mudik untuk memanfaatkan Posko Mudik Bersama yang telah kami siapkan. Kami berharap perjalanan mudik dapat berlangsung dengan aman, lancar, dan penuh kenyamanan," ungkap Okki dalam keterangan tertulis.
Okki melanjutkan, Pelabuhan Tanjung Perak dipilih sebagai salah satu lokasi pendirian Posko Mudik karena konsentrasi pemudik yang memanfaatkan lokasi ini cukup tinggi. Tercatat jumlah penumpang kapal di pelabuhan ini mencapai 14.592 orang per hari.
Okki melanjutkan, lewat penyelenggaraan Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Perak ini diharapkan bisa menjadi sarana yang baik bagi BUMN yang terlibat untuk meningkatkan koordinasi dan kolaborasi demi memberikan yang terbaik bagi masyarakat, sesuai dengan arahan Kementerian BUMN untuk meningkatkan pelayanan publik selama mudik.
“Kami berharap momen mudik dapat menjadi pengalaman yang aman dan menyenangkan,” tambahnya. ***
Baca Juga: BRI Menjadi BUMN Penyumbang Dividen dan Pajak Terbesar untuk Negara
Tag
Berita Terkait
-
Terima Audiensi Rumah BUMN di Grahadi, Pj. Gubernur Adhy Ajak Berdayakan UMKM Jatim untuk Tembus Pasar Ekspor
-
Terus Didukung BUMN, Olahraga Indonesia Makin Moncer
-
Yuk! Nikmati Diskon dan Cashback hingga 50% dari BRI
-
Untuk Tingkatkan Kapasitas Karyawan dalam Berkomunikasi, Erick Thohir Gandeng Influencer BUMN Jatim
-
BRI Ajak Perempuan Indonesia Jadi Bagian Wujudkan Indonesia Emas 2045
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak