-
Video mesum viral direkam di pos polisi aktif Tulungagung.
-
Satlantas cek lokasi, pos kosong dan tanpa barang mencurigakan.
-
Polisi telusuri identitas pelaku dan perketat pengamanan pos.
SuaraJatim.id - Video mesum di pos polisi Tulungagung viral di media sosial. Rekaman tersebut memperlihatkan sepasang pria dan perempuan diduga melakukan perbuatan tidak pantas di dalam pos polisi simpang empat Kemuning, Kelurahan Kutoanyar, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur (Jatim).
Menindaklanjuti viralnya video mesum di pos polisi Tulungagung, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tulungagung langsung melakukan penyelidikan.
Kasat Lantas Polres Tulungagung, AKP Taufik Nabila, mengatakan pihaknya bergerak cepat dengan mendatangi lokasi yang terekam dalam video untuk melakukan pengecekan langsung.
“Setelah video itu beredar, kami langsung menuju lokasi untuk melakukan pemeriksaan. Saat petugas tiba, pos dalam kondisi kosong dan tidak ditemukan siapa pun,” kata Taufik, Rabu (7/1/2026).
Dalam proses pemeriksaan terkait video mesum di pos polisi Tulungagung, petugas kepolisian memastikan kondisi pos polisi simpang empat Kemuning.
Taufik menjelaskan, saat dilakukan pengecekan di tempat kejadian perkara, tidak ditemukan barang-barang mencurigakan di dalam pos, termasuk alat kontrasepsi atau barang lain yang berkaitan dengan perbuatan dalam video tersebut.
Pos polisi simpang empat Kemuning sendiri merupakan pos aktif yang biasa digunakan untuk pengaturan lalu lintas, terutama pada pagi hari dan saat arus kendaraan padat.
Namun, Taufik menyebut pos tersebut tidak dijaga petugas selama 24 jam penuh, sehingga ada waktu-waktu tertentu pos dalam keadaan kosong.
Menurut Taufik, kondisi fisik pos yang terbuka dan tidak dilengkapi pintu membuat siapa saja bisa masuk ke dalam pos saat tidak ada petugas yang berjaga. Situasi inilah yang diduga dimanfaatkan oleh pihak yang terekam dalam video viral tersebut.
“Kami sangat menyayangkan jika fasilitas kepolisian yang masih aktif justru disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab,” ujarnya.
Sebagai langkah pencegahan pascakejadian video mesum di pos polisi Tulungagung, Satlantas Polres Tulungagung berencana meningkatkan pengawasan di lokasi tersebut. Salah satu langkah yang akan dilakukan adalah menempatkan petugas patroli secara berkala di sekitar pos polisi.
Selain itu, kepolisian juga merencanakan pemasangan pintu serta sistem pengamanan tambahan di pos polisi simpang empat Kemuning agar tidak mudah dimasuki warga saat tidak ada petugas berjaga.
Taufik menegaskan, hingga kini kepolisian masih terus melakukan penelusuran terhadap identitas pasangan yang terekam dalam video mesum di pos polisi Tulungagung. Penyelidikan dilakukan dengan mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi di sekitar lokasi kejadian.
“Kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan identitas yang bersangkutan dan mencegah kejadian serupa terulang,” katanya. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu
-
4 Fakta Buba Tea Bali yang Viral Jual Matcha Infus, Harga Mulai Rp190 Ribu
-
Viral karena Dihujat, Patung Macan Putih Kediri Kini Jadi Magnet Wisata Dadakan!
-
Daftar Harga Menu Buba Tea Bali: Viral Jual Matcha Kemasan Infus
-
Apa Itu Infus D5? Viral Kemasannya Diduga Dipakai Jual Matcha di Bali
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Tragis Kecelakaan Kereta Api di Bojonegoro, Pengendara Motor Tewas Ditabrak Argo Bromo Anggrek
-
Detik-detik Truk Muatan Cabai Tabrak Motor di Mojokerto, Seorang Tewas dan Sopir Luka Parah
-
Fakta Baru Skandal Ponpes Bangkalan, Dua Bersaudara Oknum Lora Diduga Lecehkan Santriwati yang Sama
-
Rumah 2 Lantai Terbakar di Simo Gunung Surabaya, 6 Penghuni Luka-luka
-
Gunung Semeru Erupsi Lagi, Status Siaga Tetap Berlaku