Nama 30 Penumpang Selamat saat KM Arim Jaya Tenggelam Diterjang Ombak

Ada 5 perahu nelayan yang menolong korban perahu tenggelam. Penumpang yang selamat langsung dibawa ke Puskesmas Dungkek untuk mendapatkan perawatan intensif, oata diia.

Agung Sandy Lesmana
Selasa, 18 Juni 2019 | 08:03 WIB
Nama 30 Penumpang Selamat saat KM Arim Jaya Tenggelam Diterjang Ombak
ilustrasi kapal tenggelam ( shutterstock )

SuaraJatim.id - Kapal Motor (KM) Arim Jaya mengalami tenggelam setelah diterjang ombak saat melintas di di Perairan antara Sapudi-Giliyang, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. Kecelakaan itu terjadi diduga akibat cuaca buruk.

“Perahu berangkat dari Pulau Gowa-gowa, Kecamatan Raas, akan menuju Pelabuhan Dungkek. Ternyata setiba di Perairan antara Sepudi – Giliyang, perahu dihantam ombak besar hingga terguling dan tenggelam,” kata Kasubbag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti seperti dikutip Beritajatim.com, Selasa (18/7/2019).

Kapal tersebut memuat 41 penumpang, dengan 2 nahkoda yakni Arim dan Marwi. Akibat hantaman ombak, KM Arim Jaya sempat oleng 1 jam sebelum akhirnya tenggelam.

“Ada 5 perahu nelayan yang menolong korban perahu tenggelam. Penumpang yang selamat langsung dibawa ke Puskesmas Dungkek untuk mendapatkan perawatan intensif,” oata diia.

Baca Juga:Kapal Tenggelam di Perairan Maluku, Lima WNA Dilaporkan Hilang

Dalam musibah tersebut, 2 penumpang meninggal, 9 hilang, dan 30 selamat. Hingga saat ini, pencarian terhadap korban hilang masih terus dilanjutkan.

“Sedangkan korban menimggal 2 orang, atas nama Zahra (28) dan Hanisah (30),” ungkap Widiarti.

Berikut nama-nama penumpang selamat saat KM Arim Jaya tenggelam akibat tergulung ombak:

1. ABK Marwi, 50 tahun
2. Basri, 40 tahun
3. Ulum, 35 tahun
4. Taufik, 35 tahun
5. Heriyansah, 28 tahun
6. Rahman, 28 tahun
7. Rahman, 40 tahun
8. Salehan, 36 tahun
9. Aditia P, bayi 9 bulan
10. Abd Saad, 35 tahun
11. Ach Hariadi, 20 tahun
12. Rauda (pr), 28 tahun
13. Iqbal, 17 tahun
14. Jainudin, 39 tahun
15. Madiansah, 30 tahun
16. Atnawi, 60 tahun
17. Busadin, 30 tahun
18. Rodi, 45 tahun
19. Sirtu, 40 tahun
20. Dini Aminarti, 14 tahun
21. Sandriansah, 17 tahun
22. Nuriansah, 17 tahun
23. Nurasia (pr), 27 tahun
24. M.Lutfi Hakim 1 tahun
25. A.Saifullah, 30 tahun
26. Ahmad, 8 tahun
27. Pardi, 12 tahun
28. Sifa nursiyami (pr), 9 tahun
29. Gina Safira, 7 tahun
30. Madi, 32 tahun

Baca Juga:Muat Ratusan Elpiji, KM Amelia Meledak, 2 Kapal Tenggelam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini