Meski sudah masuk angka 2.362 untuk pendaftarnya, namun yang baru submit tak sampai separuhnya. Sebanyak 615 orang yang submit itu diantaranya ada 122 pelamar yang dinyatakan memenuhi syarat, 49 orang tak memenuhi syarat, serta 444 pelamar yang masih belum melakukan verifikasi.
"Masih ada waktu saat masa senggang selama tiga hari usai penutupan pendaftaran untuk mereka yang masih belum memenuhi syarat bisa memperbaiki berkasnya. Mulai 25 November besok mereka bisa memperbaikinya," kata dia.
Anom optimis jika pendaftar seleksi CPNS ini akan mencapai 80 ribu orang. Hal itu berkaca dari tahun lalu yang pendaftarnya mencapai 63 ribu orang. Dan pendaftaran CPNS kali ini juga semakin longgar.
"Seperti akreditasi program studi dan universitas yang dulu harus B, sekarang cukup terakreditasi. Kemudian batas umur juga berubah bagi dokter spesialis yang diperpanjang menjadi 40 tahun," jelasnya.
Baca Juga:Pemprov DKI Jakarta Buka 3.958 Lowongan CPNS, Berikut Jenis Formasinya
Apabila benar bisa mencapai 80 ribu pendaftar, lanjut Anom, BKD Jatim berencana menggelar ujian dan tes nya di Gedung Serba Guna Universitas Negeri Surabaya (Unesa). Pasalnya ujian akan berlangsung dengan waktu yang cukup panjang.
"Kalau bisa menembus 80 ribu pelaksanaan ujian dan tesnya bisa 25 hari sampai sebulan," lanjutnya.
Kontributor : Arry Saputra