Surabaya Siapkan Lapangan Standar FIFA untuk Piala Dunia U-20 Tahun 2021

Ada 3 dari lima lapangan itu berstatus baru dibangun.

Pebriansyah Ariefana
Jum'at, 07 Agustus 2020 | 01:05 WIB
Surabaya Siapkan Lapangan Standar FIFA untuk Piala Dunia U-20 Tahun 2021
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat inspeksi ke Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Kota Surabaya, Selasa (28/7/2020). (FOTO ANTARA/HO-Humas Pemkot Surabaya)

Selain itu dapat pula dipakai oleh masyarakat Surabaya.

Menpora Zainudin Amali menyambut baik persiapan Surabaya untuk menggelar Piala Dunia U-20 tahun 2021 dan mengapresiasi semua persiapan terkait lapangan latihan.

Namun, Menpora menegaskan bahwa akan ada satu lapangan latihan yang berada di luar Surabaya, yaitu di Bangkalan, Pulau Madura.

"Semuanya ditempatkan di Surabaya, satunya ada di Bangkalan," ujar Zainudin Amali.

Baca Juga:September, FIFA Tinjau Kesiapan Indonesia Gelar Piala Dunia U-20 2021

Pemerintah dan PSSI memastikan ada enam stadion utama yang digunakan di Piala Dunia U-20 pada 20 Mei-12 Juni 2021 yakni Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (Palembang), Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya) dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar).

Sesuai permintaan FIFA, setiap stadion itu harus dilengkapi dengan lima lapangan latihan berstandar internasional untuk tempat berlatih tim peserta dan wasit. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini