SuaraJatim.id - Saat ini Satreskrim Polres Mojokerto masih menyelidi penyebab ledakan di lokasii pembuangan sampah yang berada di bekas lahan tambang Kabupaten Mojokerto, Rabu (20/1/2021) malam.
Sebelumnya dikabarkan kalau di lahan pembuangan sampah itu muncul ledakan disusul keluarya bola api misterius yang membumbung ke udara.
Petugas kepolisian diturunkan untuk menyelidiki kasus tersebut. Mereka sudah mengambil sampel bubuk abu-abu dari lokasi ledakan hingga memeriksa sejumlah saksi termasuk pemilik lahan, Muslikh (60).
Lokasi ledakan berada di lahan Muslikh warga Dusun Watuumpak, Desa Kepuhpandak, Kecamatan Kutorejo. Ledakan persisnya terjadi pukul 19.00 WIB. Satu kali ledakan tersebut disusul bola api yang membumbung tinggi.
Baca Juga:Sah! Ikfina Fahmawati Ditetapkan Sebagai Bupati Mojokerto
Ledakan di lahan bekas galian tersebut dirasakan warga Desa Mojotamping, Kecamatan Bangsal yang berada di sebelah utara lokasi kejadian. Suara ledakan yang cukup kencang, menggetarkan rumah warga sehingga warga mencari sumber suara.
"Penyebabnya masih kami selidiki," kata Kasat Reskrim Polres Mojokerto, AKP Rifaldhy Hangga Putra, seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Sabtu (22/1/2021).
Lokasi merupakan lahan bekas galian. Ada dua lokasi lahan bekas galiandi situ. Pihaknya mengambil sampel abu berwarna abu-abu yang banyak tercecer di jalan maupun pepohonan di dekat titik ledakan untuk dikirim ke Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jawa Timur.
"Kita sudah ambil sampel abu berupa serbuk berwarna abu-abu, sementara itu saja. Belum tahu itu apa, nanti kami cek ke Labfor. Kemungkinan ada hubungannya dengan ledakan. Kami belum bisa menyimpulkan penyebab ledakan, kita tunggu hasil Labfor," tegasnya.
Usai terjadi ledakan, sampah menyerupai spon dan kain juga terlihat berceceran di sekitar tumpukan sampah yang masih mengeluarkan asap.
Baca Juga:KPU Mojokerto Tetapkan Ikfina Fatmawati dan Muhammad Al Barra Pemenang
Sejumlah pohon di sekitar lokasi juga ikut terbakar. Selain mengambil sampel abu, pihak kepolisian sudah memasang garis polisi di lokasi ledakan.
- 1
- 2