SuaraJatim.id - Mayat Laki-laki tanpa menggenakan pakaian ditemukan mengapung di perairan Gresik, Selasa (27/4/2021). Hingga kini polisi masih melakukan penyelidikan.
Dugaan sementara pria yang belum diketahui identitasnya itu merupakan seorang nelayan. Mayat tanpa identitas itu pertama kali ditemukan sekitar pukul 09.30 WIB, oleh seorang kru kapal Wirajaya di dekat pantai Madura.
Saat itu saksi melihat seperti sebuah benda mengapung, saat dilihat ternyata manusia.
Kondisi mayat saat ditemukan tidak memakai baju. Korban hanya menggenakan celana dalam berwarna hijau. Melihat hal itu, saksi itu akhirnya melaporkan kejadian itu ke kepolisi.
Kasatpolair Polres Gresik, AKP Porlaksono mengatakan, sudah melakukan pemeriksaan terhadap penemuan mayat. Petugas kemudian mengevakuasi korban ke RSUD Ibnu Sina Gresik. Dari hasil visum luar tidak ada tanda-tanda kekerasan.
Baca Juga:Karyawan Semen Gresik Bersiap Ikuti Vaksinasi Tahap Kedua
"Sudah kami periksa menurut catatan medis juga tidak ada tanda-tanda kekerasan," kata Porlaksono saat dihubungi, Selasa (27/4/2021).
Selanjutnya, atas temuan itu, polisi langsung berkoordinasi dengan para rukun nelayan dan kelompok yang lain. Tujuannya menemukan keluarga si korban. Pasalnya saat ditemukan, pria ini belum diketahui identitasnya.
"Tujuannya supaya kalau ada keluarga yang merasa kehilangan supaya melapor ke kami. Sehingga kami bisa identifikasi," jelasnya.
Sedangkan dugaan sementara korban adalah seorang nelayan. Namun pihaknya belum bisa menjelaskan penyebab kematian korban.
"Faktornya penyebab kematiannya sangat banyak. Misalnya saat mau angkat jaring diterjang ombak, bisa juga terpeleset. Banyak faktor," terangnya.
Baca Juga:Lagi Jaga Malam, Warga Syok Lihat Mayat Setengah Telanjang di Jalan