SuaraJatim.id - Warga Blitar digemparkan sosok pria tewas di Sungai Lodagung, Rabu (22/12/2021). Korban diduga terjatuh dari tebing sungai setempat.
Diketahui korban bernama Saiman (63) warga Kelurahan Jegu, Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar. Korban yang merupakan buruh tani ini sedang mencari rumput untuk pakan ternak. Diduga korban terjatuh saat mengendarai motor.
"Jadi sesuai keterangan saksi, saat itu dirinya mendengar sesuatu yang jatuh dari sungai. Lalu ketika dilihat ternyata ada orang terjebur dengan posisi tengkurap," ujar Kapolsek Lodoyo Timur, Polres Blitar, AKP Agus Susanto mengutip dari Suaraindonesia.co.id --jejaring Suara.com, Rabu.
Berdasar oleh TKP, lanjut dia, memang jalan di kawasan setempat tidak rata dan sempit. Diduga korban kurang fokus saat mengendarai sepeda motor yang mengangkut pakan ternak hingga terjatuh ke sungai.
Baca Juga:Siswi SMAN 1 Srengat Blitar Ditemukan Tewas di Ruang Kelas
"Sesuai informasi dari keluarga, korban memiliki riwayat hipertensi dan sering mengalami pusing. Jadi kemungkinan faktor itu juga bisa mempengaruhi korban hingga terjebur di sungai dan meninggal," sambung dia.
Kendati demikian, pihak keluarga tidak berkenan digelar autopsi dan menerima peristiwa tersebut sebagai musibah. Kekinian, jenazah korban telah dimakamkan di TPU setempat.