Pembunuh Bobby Yong, Pengusaha Mebel Nganjuk yang Jasadnya Ditemukan Penuh Luka Bacok Tertangkap, Pelaku Arek Malang

Tak kurang dari 24 jam pembunuh Bobby Yong, pengusaha mebelu asal Nganjuk Jawa Timur ( Jatim ) akhirnya tertangkap, Minggu (06/02/2022).

Muhammad Taufiq
Minggu, 06 Februari 2022 | 16:43 WIB
Pembunuh Bobby Yong, Pengusaha Mebel Nganjuk yang Jasadnya Ditemukan Penuh Luka Bacok Tertangkap, Pelaku Arek Malang
Ilustrasi mayat. (BeritaJatim)

Setelah olah TKP yang dipimpin langsung AKBP Boy Jeckson, unit Resmob Polres Nganjuk melakukan serangkaian penyelidikan hingga kemudian mendapatkan informasi mengenai terduga pelaku.

Pengejaran intensif membuahkan hasil dengan ditangkapnya terduga pelaku MYS (28 tahun) di hari yang sama sekitar pukul 23.11 WIB.

Pelaku yang beralamat di Kota Malang tersebut ditangkap di wilayah Gambirejo Kelurahan Warujayeng Kecamatan Tanjunganom Kabupaten Nganjuk.

"Untuk sementara, motif pembunuhan ini adalah dendam di mana terduga pelaku merupakan karyawan dari korban," kata AKBP Boy Jeckson.

Baca Juga:Admin Akun TikTok Resmi Manchester United Ngaku Orang Nganjuk, Warganet Heboh

Meski begitu, Ia memastikan jajarannya akan melakukan penyelidikan lebih menyeluruh atas kasus tersebut.

"Kita akan lakukan penyidikan lebih mendalam dan menyeluruh untuk mengungkap kasus ini seterang-terangnya," katanya menegaskan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini