Gara-gara Kalajengking, Minibus di Mojokerto Nyungsep ke Sungai

Mobil Toyota Kijang terjun ke sungai usai menabrak tiang listrik di Desa Medali Kecamatan Puri Kabupaten Mojokerto.

Muhammad Taufiq
Selasa, 05 April 2022 | 21:48 WIB
Gara-gara Kalajengking, Minibus di Mojokerto Nyungsep ke Sungai
Mobil nyemplung ke sungai di Mojokerto [SuaraJatim/Zain Arifin]

SuaraJatim.id - Mobil Toyota Kijang terjun ke sungai usai menabrak tiang listrik di Desa Medali Kecamatan Puri Kabupaten Mojokerto. Pemicunya sepele, akibat adanya kalajengking yang mendadak nangkring di paha sang sopir.

Beruntung akibat kecelakaan itu, sopir mobil Kijang, Bambang asal Desa Blindungan, Kecamatan/Kabupaten Bondowoso itu tak mengalami luka serius. Hanya mobil dengan nomor polisi (Nopol) L 1509 FE yang dikendarai rusak parah.

"Tadi ada kalajengking di sini (menunjukkan bagian paha kiri), langsung kaget, terus saya banting stir dan nyemplung ke sungai," kata Bambamg ditemui di lokasi kejadian, Selasa (5/4/2022).

Saat peritiwa itu terjadi, Bambang mengendarai mobil warna silver itu menuju ke kantor Samsat Mojokerto. Ia hendak mengurus surat pajak kendaraan yang dikemudikannya itu. Apesnya saat di jalan, ia dikejutkan dengan keberadaan kalajengking itu.

Baca Juga:Pembeli Obat Aborsi Novia Widyasari Jadi Saksi Meringankan Bagi Randy Bagus

"Saya sendirian tadi. Ya namanya kaget, tiba-tiba langsung belok gitu," ucapnya.

Sementara itu, Kapolsek Puri Mulyani menjelaskan, peristiwa kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 11.45 WIB. Meski terjun ke sungai, namun korban hanya mengalami luka ringan di bagian kepala dan langsung mendapatkan perawatan di bidan setempat.

"Mengalami luka lecet di bagian kepala, sedangkan kendaraan mengalami kerusakan atap mobil. Mobil sudah dievakuasi saat ini," tukas Mulyani.

Kontributor: Zain Arifin

Baca Juga:Dibangun 1893, Masjid Tertua di Mojokerto Bakal Tinggal Kenangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini