Siang Hari Bulan Puasa, Truk Kontainer Hantam Pembatas Jalan di Pasuruan Gegara Sopir Mengantuk

Diduga karena sopir mengantuk, sebuah truk kontainer yang melaju cepat di Jalan Sukorejo Kecamatan Pandaan Kabupaten Pasuruan keluar jalur, Selasa (26/04/2022).

Muhammad Taufiq
Selasa, 26 April 2022 | 16:15 WIB
Siang Hari Bulan Puasa, Truk Kontainer Hantam Pembatas Jalan di Pasuruan Gegara Sopir Mengantuk
Kecelakaan truk kontainer di Pasuruan tabrak pembatas hingga keluar jalur [Foto: Beritajatim]

SuaraJatim.id - Diduga karena sopir mengantuk, sebuah truk kontainer yang melaju cepat di Jalan Sukorejo Kecamatan Pandaan Kabupaten Pasuruan keluar jalur, Selasa (26/04/2022).

Truk ini menghantam pembatas jalan sampai keluar jalur berlawanan di sebelahnya. Insiden kecelakaan tunggal ini terjadi di depan pabrik PT HM Sampoerna. Akibat kecelakaan ini terjadi kemacetan cukup parah di kawasan itu.

Usai menabrak pembatas jalan, truk terhenti dalam posisi melintang sehingga menghalani jalan dan menimbulkan kemacetan parah di Jalan Raya Surabaya-Malang.

Seperti dijelaskan Kanitlaka Polres Pasuruan Ipda Khunaefi, penyebab kecelakaan akibat sopir truk asal Surabaya bernama Masduki (57) mengantuk. Si sopir lalu kehilangan kendali hingga kendaraannya naik median jalan.

Baca Juga:Mudik, Anak Usia 11 Tahun Ketinggalan di Rest Area Tol Gempol, Polisi: Keluarga Kira Dia Tidur di Jok Belakang

"Diduga sopir mengantuk dan kehilangan kendali. Sehingga truk naik ke median jalan dan menabrak pembatas jalan," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Selasa (26/4/2022)

Awalnya, truk kontainer dengan nomor polisi L 9732 UI melaju dari arah utara ke selatan. Sekitar pukul 06.00 WIB, tepat di depan pabrik PT HM Sampoerna, truk tersebut tiba-tiba hilang kendali.

Truk oleng ke kanan lalu naik ke median jalan dan menghantam pagar pembatas. Pagar pembatas tersebut sampai jebol dan truk melintang menutupi jalan.

"Truk oleng kemudian menjebol pagar pembatas. Kepala truk kontainer sampai melintang menghadap ke barat," katanya menambahkan.

Petugas kepolisian sempat disiagakan di lokasi untuk mengatur arus lalu lintas. Berselang 2 jam, petugas sudah berhasil mengevakuasi badan truk kontainer.

Baca Juga:Penimbun Solar di Pasuruan Terciduk, Begini Caranya Mengelabui Petugas

"Sudah diurai, lalu lintas kembali lancar," katanya Kasatlantas Polres Pasuruan AKP Yudhi Anugrah Putra menegaskan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini