Duel Tetangga Liga 2 Indonesia, Persela Tanpa Zulham Zamrun Saat Jamu Gresik United

Laga liga 2 Indonesia akan mempertemukan dua tim bertetangga, yakni Persela Lamongan vs Gresik United. Laga ini bakal digelar di Stadion Surajaya Lamongan, Sabtu (17/09/2022).

Muhammad Taufiq
Rabu, 14 September 2022 | 10:05 WIB
Duel Tetangga Liga 2 Indonesia, Persela Tanpa Zulham Zamrun Saat Jamu Gresik United
Para pemain Persela Lamongan. [dok. Times Indonesia]

SuaraJatim.id - Laga liga 2 Indonesia akan mempertemukan dua tim bertetangga, yakni Persela Lamongan vs Gresik United. Laga ini bakal digelar di Stadion Surajaya Lamongan, Sabtu (17/09/2022).

Namun dalam laga nanti, tim tuan rumah bakal tidak diperkuat kapten tim sekaligus trikernya, Zulham Zamrun. Ia diragukan saat tampil melawan Gresik United akibat cedera yang dideritanya.

Pesepakbola berusia 34 tahun itu mengalami memar pada kaki kirinya. Cedera tersebut didapat Zulham ketika Persela bermain imbang 2-2 dengan tuan rumah Persekat Tegal, Sabtu pekan lalu.

Akibat cedera tersebut, hingga hari ini Zulham belum bisa bergabung dalam latihan tim. Dia hanya menyaksikan rekan satu timnya latihan dari pinggir lapangan, dengan didampingi dokter tim.

Baca Juga:3 PR FC Bekasi City Jelang Lawan PSIM di Stadion Patriot: Peran Pemain Muda dan Cetak Gol Cepat

"Informasi dari fisioterapis dan dokter, udah ada perubahan dibandingkan pada saat setelah pertandingan melawan Tegal kemarin," kata Pelatih Persela Fakhri Husaini, dikutip dari timesindonesia.co.id jejaring media suara.com, Selasa (13/09/2022) sore.

Fakhri berharap dalam beberapa hari ke depan, Zulham bisa segera pulih dan dapat memperkuat Persela saat menjamu Gresik United.

"Saya monitor terus progresnya sama dokter, sama tim medis, sama fisioterapis. Masih ada waktu 3 hari lagi, mudah-mudahan di waktu yang tersisa Zulham bisa pulih," ujarnya.

Jika Zulham benar-benar tidak bisa merumput dalam derby Jatim kontra Gresik United, maka hal itu akan menjadi sebuah kerugian bagi Persela. Sebab sejauh ini Zulham menjadi tumpuan di lini depan tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu.

Besarnya peran Zulham di Persela dapat dilihat dari tiga pertandingan awal Liga 2 musim ini. Pemain gaek tersebut tercatat telah membukukan 3 gol dari total 5 gol yang dimiliki Persela.

Baca Juga:Liga 2: Jamu Persewar Waropen, Kemenangan Harga Mati Bagi PSBS Biak

Masing-masing gol Zulham diciptakan kala Persela bersua FC Bekasi City, Persikab Bandung dan terakhir ketika Persela melawat ke markas Persekat Tegal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini