Teddy Minahasa Belum Sertijab Sebagai Kapolda Jatim Tapi DIduga Ditangkap Kasus Narkoba

Irjen Teddy Minahasa belum serah terima jabatan (Sertijab) sebagai Kapolda Jatim, meskipun Ia sudah ditunjuk menggantikan Irjenpol Nico Arinta.

Muhammad Taufiq
Jum'at, 14 Oktober 2022 | 13:41 WIB
Teddy Minahasa Belum Sertijab Sebagai Kapolda Jatim Tapi DIduga Ditangkap Kasus Narkoba
Kapolda Sumbar Teddy Minahasa minta peran optimal tigo tungku sajarangan dalam pelihara keamanan. [ANTARA]

SuaraJatim.id - Irjen Teddy Minahasa belum serah terima jabatan (Sertijab) sebagai Kapolda Jatim, meskipun Ia sudah ditunjuk menggantikan Irjenpol Nico Arinta.

Namun kabar terbaru Ia justru ditangkap diduga terkait kasus narkoba. Teddy ditangkap oleh Propam di Jakarta. Kabar penangkapan Teddy ini disampaikan oleh Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni.

Teddy baru saja ditunjuk menggantikan Nico Afinta sebagai Kapolda Jatim setelah peristiwa memilukan Tragedi Kanjuruhan Malang yang menewaskan 132 orang dan melukai ratusan orang lainnya.

Teddy sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat. Kabar penangkapan Teddy ini menjadi kasus ke sekian polisi terjerat narkoba di Jawa Timur.

Baca Juga:Kapolda Jatim Irjen Pol Teddy Minahasa Dikabarkan Ditangkap, IPW Bilang Begini

"Diduga benar. Kalau enggak salah narkoba," kata Sahroni saat dikonfirmasi, Jumat (14/10/2022).

Suara.com telah mencoba mengkonfirmasi kabar ini kepada Kadiv Propam Polri Irjen Pol Syahardiantono. Namun hingga kekinian yang bersangkutan belum memberikan jawaban.

Pada siang ini Presiden Joko Widodo alias Jokowi juga dikabarkan akan mengumpulkan seluruh pejabat utama Polri, Kapolda, hingga Kapolres di Istana Kepresidenan, Jakarta. Mereka dikumpulkan untuk mendengarkan langsung arahan darinya.

Irjen Teddy Minahasa baru saja ditetapkan sebagai Kapolda Jatim untuk menggantikan Irjen Pol Nico Afinta sebagai buntut dari kasus kerusuhan di Stadion Kanjuruhan pada Sabtu 1 Oktober lalu.

Terkait kasus ini, sementara itu Kabid Humas Polda Jatim sampai siang ini belum bisa dihubungi. Polda Jatim bakal menggelar jumpa pers siang ini sekitar pukul 14.30 WIB.

Baca Juga:Tajir Melintir dan Pernah Jadi Ajudan Jusuf Kalla, Irjen Pol Teddy Minahasa Dikabarkan Ditangkap Propam Karena Narkoba

Dalam beberapa bulan terakhir ini kasus polisi yang terjerat kasus narkoba di Jawa Timur bisa dibilang tinggi. Paling membetot publik kasus Kapolsek Sukodono AKP I Ketut Agus Wardana.

Ia dibekuk Propam Polda Jatim dalam kasus narkoba bersama lima anggotanya. Ia kemudian dipecat secara tidak hormat oleh kepolisian.

Selang beberapa hari, kasus polisi narkoba kembali terjadi di Kota Surabaya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini