SuaraJatim.id - Beredar video rekaman CCTV detik-detik pengendara motor terjatuh dari Jembatan Soekarno-Hatta (Suhat) Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu (26/11/2022).
Rupanya, motor yang dikendarai korban terjatuh terlebih dulu dan menyeret tubuh korbankorban hingga jatuh ke jurang. Video itu dibagikan oleh akun instagram @malangraya_info.
Dalam video terlihat pengendara motor diduga melaju kencang dari arah Dinoyo menuju ke arah Suhat.
Karena terlalu ke kanan, pengendara diduga mengerem kendaraannya hingga membuat motor terpeleset.
Baca Juga:Viral, Suami Gerebek Istri di Rumah Pria Diduga Selingkuhan
Motor tersebut kemudian menabrak pembatas jembatan dan masuk ke sela-sela pembatas. Motor itu kemudian jatuh ke jurang dan menyeret tubuh pengendara. Si pengendara pun akhirnya ikut jatuh.
Sejumlah pengendara lain yang melihat peristiwa tersebut pun langsung berhenti untuk melihat kondisi pengendara yang jatuh. Warga kemudian berkerumun di sekitar jembatan untuk melihat insiden tersebut.
Sebelumnya diketahui sebuah motor bersama pengendaranya terjatuh dari Jembatan Suhat Kota Malang. Korban terjatuh dari ketinggian 12 meter.
Pemotor itu adalah M Irfan, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Untungnya meski terjatuh dari ketinggian sekitar 12 meter, Irfan masih selamat dan hanya mengalami luka lecet di bagian kaki.
Medan yang cukup sulit menjadi kendala petugas dalam melakukan evakuasi korban dan sepeda motor dengan pelat nomor KT 5407 YZ.
Baca Juga:Bintang Emon Sindir Ulah Ormas yang Copot Label Gereja di Tenda Bantuan Gempa Cianjur
Unggahan itu lantas mendapat beragam komentar dari warganet.
- 1
- 2