SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi emak-emak mengendarai motor Honda PCX, viral di media sosial. Bagaimana tidak, perempuan tersebut menyetir dalam kondisi muka tertutup oleh kain jilbab yang dipakainya.
Video itu salah satunya diunggah oleh akun instagram @_rndi. Dalam video terlihat penampakan seorang wanita yang mengendarai Honda PCX dari belakang. Wanita itu terus menyalakan sein kanan.
Namun betapa terkejutnya ketika dilihat lebih seksama ternyata wajah wanita tersebut tertutup oleh kain jilbab. Diduga jilbab yang dipakainya tersebut tertiup angin hingga menutupi helm dan seluruh wajahnya.
Meskipun begitu, ia terlihat tetap melanjutkan perjalanannya sekalipun pandangannya tertutup jilbab.
Wanita itu tampak tidak menghiraukan jilbab yang menutupi pandangannya. Ia terus melaju dan tidak berusaha membetulkan bagian depan helm yang tertutup jilbab tersebut.
Sang perekam yang berada di dalam mobil pun terdengar panik melihat hal tersebut.
"Awas, awas, minggir minggir emak-emak mau lewat," ujar seorang wanita yang diduga adalah perekam.
Sontak saja, unggahan tersebut langsung ramai komentar dari warganet.
"Dari postingan ini mimin percaya feeling ibu-ibu selalu kuat. Nyatanya bisa nyetir tanpa ngelihat. Sehat selalu ibu-ibu dan calon ibu diluar sana," ujar kital***
Baca Juga:Masih Keturunan Nabi Muhammad, Ini Jawaban Najwa Shihab Ditanya Kenapa Tak Pakai Hijab
"Dari sini aku percaya kalau kekuatan mata batin seorang ibu memang gaada lawan sih," imbuh siia***
"Pertanda kerudungnya tipis, dia masih bisa lihat," kata a_tri***
"Mau heran tapi ini ibu-ibu," komen hana***
"Saya yakin ini melihat dengan indra ke 10," kata tarbha***
Kontributor : Fisca Tanjung