SuaraJatim.id - Pemain Timnas Indonesia U-19 Welber Jardim harus didorong menggunakan kursi roda usai melawan Timor Leste pada babak penyisikan Grup A Piala AFF U-19 atau ASEAN U-19 Boys Championship pada Selasa (23/7).
Fisioterapis Timnas Indonesia U-19 Asep Azis mengungkapkan kondisi terbaru dari pemain keturunan Brasil tersebut.
Dia belum bisa menyampaikan kondisi Welber Jardim. Pihaknya masih akan terus memantau cederanya.
"Kondisi Welber masih dalam pantauan. Mohon doanya yang terbaik. Pada prinsipnya, kami akan menyiapkan semua pemain untuk siap bertanding," katanya dikutip dari Antara, Jumat (25/7/2024).
Baca Juga:Puluhan Suporter Timor Leste Tetap Semangat Dukung Timnya di GBT Surabaya
Asep belum berani angkat bicara mengenai kondisi pemain klub Sao Paolo junior tersebut.
Namun, dia memastikan semua pemain akan melakoni sesi fisioterapis sebelum melakoni laga semifinal. "Semua pemain juga menjalani fisioterapi setiap menjelang pertandingan. Ditunggu saja kondisinya," katanya.
Akun Instagram resmi Timnas Indonesia yang diunggah pada Rabu (24/7) memberikan sinyal mengenai kondisi Welber Jardim.
"Halo sobat Garuda, saya baik-baik saja, ayo ke semifinal," kata Welber dalam unggahan @timnas.indonesia.
Welber mengalami cedera setelah berbenturan dengan pemain Timor Leste, Vabio Cannavaro pada menit ke-84. Setelah menerima perawatan medis, Welber Jardim, ditandu keluar lapangan.
Baca Juga:Hadapi Timor Leste, Timnas Indonesia U-19 Siapkan Skema Berbeda