Liburan ke Taiwan Jadi Tren Masyarakat Indonesia

Banyak negara yang melihat Indonesia sebagai pasar pariwisata yang sangat potensial.

Baehaqi Almutoif
Jum'at, 25 April 2025 | 15:39 WIB
Liburan ke Taiwan Jadi Tren Masyarakat Indonesia
Ilustrasi peta taiwan. [Antaranwes/online]

"Untuk menarik wisatawan Muslim, Taiwan terus membangun lingkungan yang ramah Muslim dengan mengembangkan wisata halal. Dan Taiwan telah meraih peringkat ketiga sebagai destinasi non-OKI terbaik dalam Global Muslim Travel Index (GMTI) 2024," kata Isaac.

Kemudian Indonesia merupakan salah satu negara dengan populasi terbanyak dan komunitas muslim terbesar di ASEAN. Oleh karena itu, untuk menarik wisatawan muslim ke Taiwan berbagai upaya telah dilakukan pemerintah setempat agar menjadi Kawasan yang ramah muslim.

"Ini peluang besar untuk memberikan daya tarik bagi warga muslim Indonesia untuk berkunjung ke Taiwan, karena berbagai macam fasilitas pendukung bagi warga muslim sudah banyak dijumpai seperti makanan halal, tempat ibadah atau masjid hingga hotel untuk menginap,” kata Abe Chou.

Potensi Wisata Taiwan

Baca Juga:Diklaim Bertaraf Internasional, Lapangan Jatim Seger Gelap Gulita

Ada beberapa tempat wisata favorit yang selalu berhasil memikat hati para pelancong dari Indonesia.

Taiwan memiliki keindahan alam yang cukup memukau. Salah satu destinasi yang tak pernah absen dalam daftar kunjungan adalah Taman Nasional Taroko Gorge.

Selain Taroko Gorge, Sun Moon Lake juga menjadi favorit banyak orang. Danau air tawar terbesar di Taiwan ini menawarkan pemandangan yang tenang dan indah, dikelilingi oleh perbukitan hijau yang asri.

Negara ini juga memiliki pesona bdaya dan sejarah yang cukup banyak. National Palace Museum di Taipei adalah surga bagi para penggemar artefak kuno Tiongkok.

Lalu, juga ada Jiufen Old Street juga menjadi destinasi yang sangat populer. Desa kuno yang terletak di perbukitan ini menawarkan suasana tradisional Taiwan

Baca Juga:Surabaya Ikut Panen Raya, Lahan Tidur Berhasil Disulap Jadi Sawah

Kuliner Taiwan juga cukup menggoda lidah. Salah satu surga makanan berada di Night Market, seperti Shilin Night Market di Taipei atau Feng Chia Night Market di Taichung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini