SuaraJatim.id - Nasib nahas nan memilukan menimpa seorang perempuan 57 tahun bernama Lasmini, warga Desa Tawangsari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Ia kini harus dirawat intensif di rumah sakit karena hampir sekujur tubuhnya mengalami luka bakar.
Dari informasi, Lasmini dibakar oleh menantunya sendiri bernama Nurul Mutolibah (30) pada Jumat (12/4/2019).
Usai insiden itu korban sempat dilarikan ke Puskesmas Pujon dan Rumah Sakit Bayangkara Hasta Brata Kota Batu, Malang.
Namun karena kondisinya yang parah, Lasmini kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang yang lebih memadai untuk penanganan luka bakar. Namun setelah dirawat intensif, korban tetap tak tertolong dan menghembuskan nafas terakhirnya sekitar Sabtu (13/4/2019) pagi sekitar pukul 05.30 WIB.
Salah seorang tetangga korban, Astami (42) mengatakan, sempat ikut membantu menolong memadamkan api yang membakar tubuh Lasmini.
Menurut dia, saat itu korban masih sadar dan sempat menceritakan kejadian yang dialami kepadanya serta warga lain yang ikut menolong.
"Setelah dibuka aku disiram air warna biru. Kemudian mau dibakar dengan korek tidak menyala. Lalu menyalakan kompor gas dengan kertas," kata Astami menirukan ucapan korban.
Ia sempat juga mendengar teriakkan korban.
"Saya dibakar Nurul (menantu korban). Penjarakno areke (penjarakan anaknya)," katanya masih menirukan ucapan korban.
Baca Juga: Lelaki Berkursi Roda Bakar Diri di Depan Gedung Putih
Astami merasa kaget atas kejadian itu, sebab selama ini baik korban maupun pelaku dikenal sebagai orang sekaligus tetangga yang baik. Namun belakangan diakuinya, korban dan pelaku terlihat saling diam tidak menyapa.
Ia dan warga sekitar menduga pelaku tega membakar mertua akibat depresi. Sebab, pelaku baru saja dirundung duka. Anak keduanya yang masih balita diketahui meninggal dunia.
"Ini baru 27 hari ditinggal anaknya (meninggal) karena sakit," ungkap Astami.
Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto membenarkan peristiwa itu. Petugas berhasil mengamankan pelaku beberapa jam setelah peristiwa pembakaran itu terjadi.
"Tersangka inisial NM (Nurul Mutolibah) kami amankan setelah kejadian. Dia sempat melarikan diri ke arah hutan," kata Budi.
Alumnus Akpol 2000 ini mengatakan, dari hasil pemeriksaan sementara, diduga pelaku nekat membakar korban akibat sakit hati. Namun, tak dijelaskan penyebab pasti pelaku hingga akhirnya begitu tega membakar mertuanya sendiri.
Berita Terkait
-
Viral Polisi Lepas Baju Demi Selamatkan Siswa TK saat Final Piala Presiden
-
Suami Istri Ditemukan Tewas Gantung Diri Bersama-sama
-
Ini Video Permintaan Maaf Ibu di Malang yang Dorong Anaknya dari Mobil
-
Ibu yang Dorong Anak hingga Viral di Medsos Minta Maaf
-
Dianggap Bersejarah, Alasan Jokowi Gelar Kampanye di GOR Ken Arok Malang
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Bukan Sekadar Letusan Biasa: PVMBG Ungkap Rekaman Gempa Getaran Banjir Semeru yang Bikin Khawatir
-
Pilu Petani Lombok, Ladang Rusak Diterjang Awan Panas Semeru
-
Di Tengah Keriuhan, Relawan Kesehatan Jadi Penopang Pengungsian Erupsi Semeru
-
Cerita Lansia 90 Tahun Saat Mengungsi Akibat Erupsi Gunung Semeru
-
Aktivitas Gunung Semeru Belum Stabil, Awan Panas Masih Mengancam!