Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Kamis, 25 April 2019 | 17:58 WIB
Proses evakuasi Ketua PPK Kecamatan Semen, Kabupaten Blitar, Jawa Timur yang tersengat listrik saat memimpin rekapitulasi tingkat kecamatan, Kamis (25/4/2019). [Berita Jatim]

SuaraJatim.id - Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Semen Kabupaten Kediri, Jawa Timur Sulistyo terpaksa harus dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara lantaran tersengat listrik saat memimpin rekapitulasi suara Pemilu serentak 2019, Kamis (25/4/2019).

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 08.00 WIB, ketika korban hendak membuka kegiatan rekapitulasi suara. Saat memegang microphone, korban langsung tersengat aliran listrik.

"Saya sedang mengurusi absen. Ada salah seorang saksi melihat, kondisi korban berdiri dan tiba-tiba lemas. Untuk tidak sampai jatuh. Kemudian temen temen membawanya duduk di kursi ini," kata Riyanti, anggota PPK Kecamatan Semen di lokasi rekapitulasi yang berada di Balai Desa Puhsarang.

Mengetahui hal tersebut, anggota PPK lainnya langsung menghubungi Puskesmas Semen. Tak lama, korban dievakuasi menggunakan mobil ambulan ke puskesmas setempat.

Baca Juga: KPU Mulai Rekapitulasi Suara Tingkat Nasional Besok

"Oleh pihak puskesmas sempat diinfus. Setelah itu, korban dirujuk ke Rumah Sakit Bhayangkara, Kediri," kata Riyanti.

Sementara itu, Anggota Polsek Semen yang bertugas melaksanakan pengamanan rekapitualasi, segera menghubungi Unit Reskrim untuk melakukan olah tempat kejadian perkara dan memastikan kondisi ruangan sudah aman.

Kapolsek Semen AKP Karyoko mengatakan korban sempat mengalami kejang saat tersengat listrik. Tetapi, setelah salah seorang temannya Wijaya mencabut saklar mic, akhirnya bisa dievakuasi.

"Korban tengah memindahkan mic. Ternyata ada aliran listriknya. Dia sempat kejang-kejang. Kemudian ditolong oleh temannya. Lalu kita panggil mobil ambulan dan kita bawa ke puskesmas setelah itu kita rujuk ke RS Bhayangkara. Alhamdulillah kondisinya sudah normal, sehat," katanya.

Baca Juga: Kisah KPPS di Semarang Alami Cedera Tangan Saat Rekapitulasi Suara

Load More