SuaraJatim.id - Tingginya curah hujan yang mengguyur Kabupaten Pasuruan Jawa Timur menyebabkan jalur pantura di wilayah tersebut tertutup banjir.
Hujan yang terjadi pada Minggu (28/4/2019) malam hingga Senin (29/4/2019) pagi menyebabkan kendaraan tak bisa melintas jalur tersebut.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan, Bakti Jati Permana di Pasuruan mengatakan ketinggian banjir masih berada di kisaran 50 centimeter sampai dengan 60 centimeter.
"Akibatnya jalan Raya Pantura, yakni di kawasan Kraton itu terpaksa ditutup," katanya seperti dilansir Antara, Senin (29/4/2019) .
Baca Juga: Banjir Kediri, Tanggul Jebol karena Hujan Semalaman, Hewan Ternak Mati
Ia mengemukakan, banjir tersebut juga akibat meluapnya Sungai Welang yang ada di wilayah setempat.
"Banjir di tempat tersebut sudah menjadi langganan, jika intensitas hujan yang cukup tinggi," katanya.
Akibat banjir, kendaraan yang akan melintas dialihkan ke jalur yang lainnya supaya tidak terjebak banjir. "Dialihkan ke jalur kampung supaya tidak terjebak banjir," katanya.
Banjir tersebut juga mengakibatkan kereta api tidak bisa melintas, sehingga penumpangnya terpaksa harus dipindahkan dengan menggunakan moda transportasi bus.
"Kami berharap debit air bisa segera surut," ucapnya. (Antara)
Baca Juga: Jalur Kereta Pasuruan Terputus karena Banjir, 5 Perjalanan Kereta Berhenti
Berita Terkait
-
Efek La Nina, Sebagian Wilayah Indonesia Masih Hujan Meskipun Sudah Masuk Musim Kemarau
-
Mudik Kembali ke Kota, Jalur Alternatif di Jawa Barat Ini Bisa Jadi Solusi Tepat Hindari Kemacetan
-
Jalur Pantura Demak-Kudus Terapkan Sistem Buka Tutup Dampak Banjir Parah
-
Meningkatnya Suhu Panas di Jakarta karena Ini
-
Bagi Pengemudi Mobil Pribadi Libur Nataru, Ini Catatan Kelayakan Jalur Pantura Surabaya-Banyuwangi untuk Akhir Tahun
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan
-
Alasan Golkar Usulkan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional
-
Khofifah Dapat Hadiah Wayang Kresna, Simak Karakter dari Tokoh Legendaris Ini
-
Pertumbuhan Ekonomi Jatim TW III-2024 Tertinggi di Pulau Jawa, Tumbuh 1,72 Persen q-to-q