SuaraJatim.id - Tersangka Farid Sugiarto (25) penjual istri sah untuk layanan sex threesome melalui media sosial Facebook yang ditangkap Satreskrim Polres Malang, Jawa Timur di salah satu hotel pada Rabu (19/6/2019), dikenal sebagai pribadi yang suka bergaul dan telah menikah dua kali.
Setelah mencari alamat tersangka yang membutuhkan waktu kurang lebih lima belas menit perjalanan dari Lamongan Kota ke arah barat, di Dusun Kaotan RT 04 RW 01, Desa Sumber Rejo.
Rupanya mayoritas warga Dusun Kaotan sudah tahu dengan kasus yang menjerat Farid sehingga banyak yang tidak mau berkomentar saat ditanyai, termasuk orang tua tersangka.
Setelah berusaha mencari informasi, Bisri (51) salah satu warga Kaotan membenarkan Farid Sugiarto yang ditangkap di Malang dalam kasus menjual istri itu adalah warga Kaotan. Namun, yang brsangkutan sudah lama tidak tinggal di desanya sejak menikah tahun 2012 dengan warga Desa Balun, Kecamatan Turi.
Baca Juga: Suami Jual Istri, Polisi: Terima Order Khusus Pria Tampan dan Hotel Mewah
"Dia (Farid) memang warga sini (Kaotan) tapi sudah lama kira-kira tiga tahun tidak tinggal di sini. Saya tidak tahu apakah tinggal di desa istrinya atau di mana. Saya juga tahu kasusnya dari info anak saya yang ada di Semarang," ujar Bisri, Rabu (26/6/2019).
Bisri mengungkapkan Farid sehari-hari sebenarnya pribadi yang baik, mudah bergaul. Meski tidak bekerja, secara ekonomi, dia termasuk dari keluarga yang mampu di desanya.
Ia juga menjelaskan jika Farid sebenarnya telah menikah dua kali dan memiliki dua anak. Dari pernikahan pertama memiliki satu anak kemudian bercerai. Setelah itu, pernikahan kedua dengan istri yang sekarang memiliki satu anak.
Warga lainnya, Ainul (27) mengatakan, sejak menikah yang kedua dengan NV, Farid jarang sekali berkunjung ke Kaotan. Hanya akhir-akhir sebelum tertangkap dia terlihat di desanya.
Ainul menjelaskan meski lama mengenal sejak masih bujang, tidak ada tanda-tanda yang aneh dari Farid. Apalagi, sejak awal menikah dulu, juga tidak ada keanehan.
Baca Juga: Suami Jual Istri, Layani 2 Lelaki Bersamaan di Depan Putrinya
"Dia sejak nikah dengan NV itu tidak pernah ke Kaotan sini. Tapi, dua minggu sebelum kasus itu, sering terlihat di sini. Tapi dulu saat masih belum nikah, tidak ada keanehan. Ya mungkin faktor ekonomi, karena dia kan tidak kerja, punya anak juga," kata Ainul.
Kontributor : Tofan Kumara
Berita Terkait
-
Suami Jual Istri, Polisi: Terima Order Khusus Pria Tampan dan Hotel Mewah
-
Suami Jual Istri, Layani 2 Lelaki Bersamaan di Depan Putrinya
-
Suami Jual Istri, Sehabis Layani 2 Lelaki Sekaligus Baru Dibayar Rp 3 Juta
-
Digerebek! Suami Jual Istri via Facebook, Bolehkan Layani 2 Pria Sekaligus
-
Suami Jual Istri Sendiri, FS Asyik Tonton NV saat Layani 2 Lelaki Sekaligus
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
Terkini
-
Gubernur Khofifah Luncurkan SPMB Berbasis AI Jenjang SMAN/SMKN: Objektif, Transparan, Berkeadilan
-
Klaim Sekarang! Link Saldo DANA Kaget Sudah Dibuka, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Sempat Banyak Kendala, Pencarian 6 Korban Longsor Trenggalek Dilanjutkan
-
Bukan Sekadar Peringatan, Hari Kebangkitan Nasional Punya Pesan Rahasia untuk Surabaya
-
Ribuan Ojol Penuhi Jalanan Surabaya, Program Hemat Dinilai Rugikan Mitra