SuaraJatim.id - Warga Desa Sukorejo Kecamatan Tirtoyudo Kabupaten Malang Jawa Timur digemparkan dengan temuan jasad yang menggantung di sebuah pohon dalam kondisi tak bernyawa. Peristiwa penemuan jasad tersebut terjadi pada Selasa (2/7/2019).
Meski begitu, belum bisa dipastikan korban tersebut meninggal akibat bunuh diri atau korban pembunuhan. Hal tersebut menjadi pertanyaan lantaran saat ditemukan tangan korban terikat tali rafia.
Dari keterangan Kapolsek Tirtoyudo AKP Suyoto, diketahui korban bernama Darmaji (53) warga Desa Sukorejo, Tirtoyudo.
"Korban ditemukan dengan leher tergantung di cabang pohon sirsak berketinggian sekira tiga meter. Sementara kedua tanganya di ikat dengan menggunakan tali rafia, jarak kaki dari tanah sekira 25 cm,” ungkap Suyoto seperti dilansir Beritajatim.com - jaringan Suara.com pada Selasa (2/7/2019).
Baca Juga: Kabur Saat Ingin Dirukiah, Warga Boyolali Ditemukan Tewas Gantung Diri
Menurut Suyoto, polisi belum bisa berspekulasi mengenai penyebab tewasnya korban terkait pembunuhan atau tidak.
"Kami masih melakukan pemeriksaan beberapa saksi. Walau ada kejanggalan, kami tidak berani berandai-andai,” tegas Suyoto.
Senada dengan Suyoto, Kasat Reskrim Polres Malang AKP Adrian Wimbarda mengatakan hingga saat ini belum bisa memastikan penyebab kematian korban.
"Kami belum bisa menyimpulkan kejadian ini murni bunuh diri atau pembunuhan. Masih mengambil keterangan saksi serta menunggu hasil visum (VER) dari rumah sakit,” bebernya.
Jika dilihat dari kondisi korban, lanjut Adrian, terdapat kejanggalan karena tangan korban gantung diri tersebut dalam kondisi terkait tali rafia.
Baca Juga: Diduga Depresi Karena Dimutasi, Lurah di Denpasar Tewas Gantung Diri
"Kalau kondisi tangan terikat itu belum bisa menjelaskan dan menjadi bukti valid bahwa korban dibunuh. Karena terikatnya dalam kondisi longgar dan tidak kencang. Itu antara mengikat sendiri atau bagaimana kami belum tau. Ini sebatas dugaan. Apalagi, berdasarkan laporan sementara tidak ada indikasi tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban," tutur Adrian.
Berita Terkait
-
Temuan Mayat Pria di Gedung Ombudsman RI Bikin Gempar, Begini Kronologinya!
-
WNA Asal Singapura Tewas di Halte Bus TransJakarta, Penyebab Masih Misteri
-
Pemilik Ruko di Pulogadung Tewas Dicor, Polisi Ungkap Motif Pembunuhan
-
Tewas Gantung Diri di Rumah Kosong, Pria di Palmerah Diduga Nekat Akhiri Hidup Gegara Cinta Segitiga
-
Tak Mampu Kembalikan Uang Setoran Kantor Rp40 Juta, AS Akhiri Hidup Gantung Diri di Kamar Mandi Mertua
Terpopuler
- Hotman Paris Sindir Ahok yang Koar-Koar Soal Kasus Korupsi Pertamina: Dulu Kau Ambil Bonus Miliaran
- Kekayaan Iwan Kurniawan Lukminto, Bos Sritex Menangis PHK Ribuan Karyawan
- Ditagih Utang di Warung Rp500 Ribu, Firdaus Oiwobo Kicep
- Emil Audero Cetak Sejarah Setelah 1 Detik Resmi WNI, Jadi Kiper Paling ... di Asia!
- Bisa Jadi Kasus Rafael Alun Jilid 2, Kapolri Diminta Tegur Kapolda Kalsel Usai Anak Pamer Jajan Rp 1 M dan Jet Pribadi
Pilihan
-
Dikritik DPRD, Wali Kota Samarinda Bela Kadis PUPR: Jangan Hakimi, Dia Sakit
-
Studi Banding Desain IKN Dibatalkan, Menteri PU: Cukup Gunakan Referensi Online
-
Rp 500 Juta Upah Pekerja Teras Samarinda Belum Dibayar, Pemkot Tak Bisa Berbuat Banyak?
-
Setelah Ditutup Sementara, Jembatan Mahakam I Dibuka Lagi dengan Evaluasi
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 4 Maret 2025
Terkini
-
Viral Aksi Pengemis di Mojokerto Nekat Masuk Rumah Minta Rp50 Ribu: Jangan-jangan Mafia Macau
-
Daftar Desa Terdampak Banjir di Tuban, BPBD Siaga Penuh
-
Pergi Tarawih 30 Menit, Pulang-Pulang Emas dan Uang di Rumah Milik Warga Jombang Ludes
-
Penggeledahan Rumah Kurir Narkoba 15 Kg di Bangkalan, Terungkap Jaringan Besar
-
Jangan Coba-Coba! Ini Bahayanya Ngabuburit di Jalur Kereta Api