SuaraJatim.id - Ratusan mahasiswa dari Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Jawa Timur menggelar aksi di depan Mapolda setempat, Senin (30/9/2019). Mereka menuntut penuntasan kasus penembakan terhadap mahasiswa di Kendari, Sulawesi Tenggara.
Ketua DPD IMM Jawa Timur Andreas Susanto dalam orasinya, mendesak Kapolri Jenderal Tito segera melakukan tindakan tegas dengan menuntaskan kasus penembakan terhadap dua mahasiswa Universitas Halu Oleo (UHO) Randi (21) dan Muh Yusuf Kardawi (19) saat unjuk rasa di gedung DPRD Sultra.
"Segera usut penembakan terhadap Randi dan Yusuf. Apabila tak diusut kematian mereka, kami menuntut Tito mundur dari Kapolri," kata Andreas.
Sebelumnya, pihak kepolisian telah melibatkan IMM dalam proses investigasi kasus penembakan dua mahasiswa tersebut. Namun kata Andreas, sampai saat ini pihaknya belum mendapatkan informasi perkembangannya.
Baca Juga: Wiranto Sebut Aparat Tidak Anti Demokrasi, Cuma Anti Kerusuhan
"IMM dilibatkan dalam pengusutan kasus penembakan, saat ini masih proses investigasi ada gabungan dari IMM dan AMM, juga keluarga. Sampai hari ini belum ada informasi," ujarnya.
Lebih lanjut, Andreas mengatakan, dalam aksi kali ini, selain mendesak Polri segera memberi sanksi kepada aparat yang menembak Randi, massa aksi juga menolak RUU bermasalah.
Mereka juga mendesak Joko Widodo Presiden untuk aktif memberikan respons terhadap setiap tindakan represif aparat kepolisian kepada mahasiswa dan aktivis.
Kontributor : Achmad Ali
Baca Juga: Wiranto soal Demo Berdarah di Kendari: Penembaknya Siapa, Tunggu Polisi
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
Terkini
-
Inilah Isi Tim Khusus Polda Jatim yang Ditugaskan Jaga Pilkada Sampang
-
Terungkap Bunker Milik Bandar Narkoba di Surabaya, Isinya Bikin Syok
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako
-
Ambles, Rumah di Ponorogo Terperosok dalam Lubang 5 Meter
-
Fraksi di DPRD Jatim Minta Pemprov Bagi Adil Sekolah Negeri dan Swasta