SuaraJatim.id - Pelaku pembunuhan sadis terhadap Rahmat (30) yang dibunuh di pinggir jalan Desa Bumi Anyar Kecamatan Tanjung Bumi Kabupaten Bangkalan pada Kamis (24/10/2019) sekira pukul 14.00 WIB, akhirnya ditangkap polisi.
Petugas Polres Bangkalan menangkap pelaku yang diketahui bernama Sahri (35), Warga Dusun Dumargah, Desa/Kecamatan Kokop, Kabupaten Bangkalan. Saat diinterogasi, pelaku mengakui perbuatannya dengan wajah menyesal.
“Saya Sahri, pada jam 14.00 telah melakukan pembunuhan terhadap Rahmat dengan senjata tajam jenis clurit,” kata Sahri dalam sebuah video yang diunggah oleh Kasubbag Humas Polres Bangkalan Iptu Suyitno pada Kamis (24/10/2019).
Menurut keterangan pelaku dalam video tersebut, saat membunuh korban, dia diantar seseorang bernama Tokin. Sahri juga mengakui mengarahkan senjata tajam ke arah kepala yang kemudian mengenai leher dan juga beberapa bagian di sekitar perut sebanyak empat kali.
Baca Juga: DPO Pembunuhan Sales Suzuki Ditangkap di Sleman, Polisi Temukan Samurai
"Sekarang pelaku masih dalam pemeriksaan dan pendalaman lebih lanjut oleh penyidik," ujar Suyitno.
Sebelumnya diberitakan, Rahmat (30), Warga Dusun Dumargah, Desa/Kecamatan Kokop Kabupaten Bangkalan ditemukan tewas dengan kondisi cukup mengenaskan.
Korban ditemukan dengan kondisi leher hampir putus, luka dada sebelah kiri, dan jantung nyaris keluar, punggung belakang dan pipi sebelah kiri juga luka, korban langsung meninggal di TKP.
Kontributor : Muhammad Madani
Baca Juga: Ibu Bunuh Anak Kandung di Jakbar, Putri Sempat Hapus Jejak Pembunuhan
Berita Terkait
-
Bebaskan Anak dengan Suap Miliaran, Ibu Ronald Tannur Kini Tersangka, Publik Bertanya Kerjanya Apa?
-
Ibu Ronald Tannur Kerja Apa? Sanggup Suap Hakim Rp3,5 M demi Bebaskan Anak, Kini Jadi Tersangka
-
Terungkap! Pembunuh Mayat Wanita Tanpa Kepala di Penjaringan Ternyata Tukang Jagal
-
Permainan Petak Umpet Berakhir Maut, Wanita AS Dipenjara usai Kekasih Tewas di Dalam Koper
-
Fakta Baru Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan di Sumbar: Sperma Tersangka Identik, Cangkul dan Celana Ditemukan!
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
-
Pakai AC di Kelas, Orang Tua Murid Keluhkan Iuran Rp 20 Ribu untuk Bayar Listrik di SMA Negeri 1 Bontang
-
KPU Kaltim Pastikan Debat Ketiga Berlangsung Kondusif, Aturan Diperketat
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh