SuaraJatim.id - Satu orang dalam daftar pencarian orang (DPO) atas kasus penculikan dan pembunuhan terhadap Bangkit Maknutu Dinurat (32) berhasil ditangkap oleh Polrestabes Surabaya. Pelaku yang ditangkap tersebut atas nama Mohammad Imron Rusyadi (20).
Wakapolrestabes Surabaya AKBP Leonardus Simarmata menyampaikan, pelaku Imron ditangkap pada Sabtu (19/10/2019) sekitar pukul 17.30 WIB di Daerah Gamping Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
"Kami melanjutkan untuk kelanjutan peristiwa penculikan dan pembunuhan yang sebelumnya telah ditangkap sebanyak lima orang. MI (Mohammad Imron) kami tangkap di Sleman, dia sudah mulai bekerja di sana," kata Leo saat di Mapolrestabes Surabaya, Selasa (22/10/2019).
Dalam penangkapan tersangka keenam ini, polisi juga menemukan senjata tajam berupa sebilah samurai. Samurai tersebut merupakan milik tersangka Alank Resky (27).
Baca Juga: Lantaran Sakit Hati, Mantan Kekasih Bangkit Diduga Jadi Otak Penculikan
"Kami menemukan samurai milik tersangka AR, ini diluar barang bukti yang kemarin berupa pisau penghabisan," ujarnya.
Dengan demikian, semua pelaku penculikan dan pembunuhan terhadap Bangkit telah tertangkap semua. Mereka berenam dijerat Pasal 340 KUHP sub Pasal 338 KUHP dan atau Pasal 328 KUHP Pasal 170 ayat 2 butir 3 KUHP.
"Keenam pelaku dikenakan pasal pembunuhan berencana dengan hukuman 12 hingga 20 tahun penjara," jelas Leo.
Untuk diketahui, istri Bangkit, Mei Nuriawati melaporkan kasus penculikan yang terjadi pada suaminya ke Polrestabes Surabaya. Dari perkembangan selanjutnya, muncul video viral yang menunjukan Bangkit diculik sekelompok orang di Kantor UMC Jalan Ahmad Yani Kota Surabaya.
Namun, selang beberapa hari kemudian ditemukan jasad Bangkit di kawasan Kota Batu Malang.
Baca Juga: Polisi Tangkap Tersangka Penculikan dan Pembunuhan Bangkit, Ini Motifnya
Kontributor : Arry Saputra
Berita Terkait
-
Misteri 51 Bocah Kiano Hilang di Pesanggrahan, Polisi Kesulitan karena CCTV Rusak
-
Hanya Persoalan Kata-kata: Anak Tega Habisi Nyawa Ibu Kandung dengan Senjata Api
-
Aksi Keji Pembunuh Mayat Dalam Karung di Tangerang: Hantam Korban Pakai Shockbreaker
-
Kasus 'Senggol Bacok' Pelajar di Tanjung Priok: Acil Bunuh Teman saat Mabuk, Perkaranya Sepele!
-
Dapat Ancaman Pembunuhan, Dedi Mulyadi Ungkap Kriteria Orang yang Tak Suka Dirinya
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
- Ini 5 Rekomendasi Mobil Bekas Daihatsu di Bawah 100 Juta, Pajaknya Murah Meriah
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
12 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kondisi Oke Tak Bebani Cicilan
-
Link Live Streaming Persis Solo vs Persita Tangerang: Adu Kuat di Stadion Manahan!
Terkini
-
Kumpulan Saldo DANA Kaget Terbaru 27 April 2025, Lumayan untuk Jajan Promo JSM Alfamart
-
Heboh Ancaman Bom di Polres Pacitan, Begini Kronologinya
-
Stafsus Yovie Widianto Dorong Kemajuan Ekraf di Jawa Timur
-
UMKM Naik Kelas, BRI Salurkan KUR untuk Ekonomi Kerakyatan Dengan Nilai Mencapai Rp42,23 T
-
Gubernur Khofifah Komitmen Kawal Program Pemerintah Pusat: Jatim Provinsi Pertama Gelar Retreat