SuaraJatim.id - Seorang perempuan paruh baya berinisial NH (51) nyaris diperkosa I Putu Adhi Pratama Putra (19), pelaku yang menabraknya sepulang belanja di Pasar Kediri, Tabanan, Bali.
Peristiwa nahas itu dialami korban pada Kamis (24/10/2019) sore. Sebelum mengalami tindakan tak senonoh, NH diduga diikut pelaku saat mengendarai sepada motor.
Seperti dikutip dari Beritabali.com--jaringan Suara.com, pelaku diduga menambrak korban dari belakang ketika melintas di Lampu merah Sanggulan di simpang DPRD.
Namun, korban masih melanjutkan perjalanan menuju rumahnya. Beberapa saat kemudian, NH kembali ditabrak pelaku hingga terjatuh ke parit.
Ketika korban berusaha bertanya kenapa ditabrak, pelaku malah menendang motor korban dan korban jatuh di bahu jalan. Saat itulah, pelaku langsung memeluk korban dan menciumnya. Bahkan pemuda makin beringas dengan membekap mulut dan memukuli wajah hingga babak belur.
Korban terus melakukan perlawanan dan berhasil melarikan diri. Beruntung, NH kemudian ditolong seorang perempuan saat melintas di lokasi.
Secara bersamaan, melintas seorang perempuan dan mengajak korban ke masjid yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian. Setelah itu, korban yang diduga dalam kondisi mabuk karena pengaruh minuman beralkohol telah ditangkap oleh warga.
Kasubbag Humas Polres Tabanan IPTU Made Budiarta mengatakan, pelaku saat itu langsung dibawa petugas untuk diperiksa. Kini pemuda itu harus mempertanggungjawabkan perbuatannya di depan hukum.
"Pelaku telah diamankan dan masih menjalani pemeriksaan di Mapolres," ujarnya.
Baca Juga: Sudah 5 Kali Beraksi, Lelaki Cabul di KRL Resmi Tersangka
Berita Terkait
-
Sering Terlihat Lelah, Siswi di Sumbar Ternyata Dihamili Guru Sendiri
-
Gesekkan Kemaluan ke Perempuan ABG di KRL, Pria Ini Sudah 5 Kali Beraksi
-
Beraksi Cabul di Pelabuhan, Tofik Rekam Cewek saat Masuk Toilet
-
Iming-iming Nilai Bagus, Guru SMP di Jambi Cabuli 23 Siswa Selama 7 Tahun
-
Bela Diri karena Pacar Mau Digilir, Siswa SMA Bunuh Satu Pelaku Begal
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Geger 7 Ekor Ular Piton Muncul di Tempat Sampah Sekolah Surabaya, Waspada Musim Hujan!
-
Kecelakaan Tragis di Tol Jombang, Pejalan Kaki Tewas Usai Tabrakkan Diri ke Truk Box!
-
Derita Warga Korban Erupsi Gunung Semeru: Rumah Tertimbun, Yang Tersisa Selimut dan Bantal!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Pelukan di Bawah Abu Gunung Semeru: Kisah Dramatis Imron Hamzah Gendong Putra Lari dari Wedus Gembel