SuaraJatim.id - Debby Maulana, pria asal Singosari, Malang, Jawa Timur mengelabuhi Yosi Andika, istrinya sendiri dengan mengaku hilang. Istri Yosi yang panik melaporkan kejadian ini ke polisi hingga laporan hilangnya Debby sampai menjadi viral di media sosial.
Kejadian ini diceritakan oleh seorang polisi yang ikut menyelidiki laporan orang hilang yang dibuat oleh Yosi. Polisi itu adalah Abimanyu pemilik akun Twitter @prabu_abimanyu yang cuitannya diunggah pada Sabtu (4/1/2020).
"Jadi tanggal 1 Januari ada seorang istri (Yosi) panik karena suaminya (Debby) hilang dari rumah. Tambah panik karena ada orang yang chat ke whatsapp kalau melihat suaminya di pinggir jembatan sedang bersama orang lain dan sepertinya akan didorong ke sungai," tulis Abimanyu, seperti dikutip Suara.com, Senin (6/1/2020).
Mendapat kabar seperti itu, Yosi panik ditambah ponsel suaminya ada di rumah. Sehingga benar-benar tidak ada kabar dari Debby.
Yosi kemudian membuat postingan di media sosialnya dan lapor ke Polsek Singosari. Ia pun mengunggah surat tanda laporan polisi itu ke media sosialnya.
"Namanya laporan penculikan pasti jadi heboh dan prioritas karena menyangkut keselamatan jiwa. Akhirnya kami turunkan banyak personel untuk cari," tulis Abimanyu.
Polisi kemudian cek TKP dan benar kalau ada motor Debby terparkir di deket masjid.
"Nggak mau ambil resiko, akhirnya informasi disebar ke seluruh jajaran. Kami hubungi relawan untuk membantu menyusuri sungai untuk memastikan si suami nggak jatuh ke sungai, tapi hasilnya nihil," ujar Abimanyu.
Hari kedua pencarian, polisi memperluas pencarian sampai ke Sidoarjo karena ada informasi keberadaan pengirim informasi ada di sana.
Baca Juga: Cerita Nenek Sanami Nyaris Hanyut Diterjang Banjir Bandang di Lebak
Anehnya, si pemberi informasi tidak mau ditelepon untuk konfirmasi dia mendapat informasi tersebut darimana. Abimanyu menunjukkan tangkapan layar percakapan dari pemberi informasi kepada Yosi seperti berikut ini.
Lalu pada hari Jumat (3/1/2020) pukul 22.30 WIB si suami (Debby) pulang ke rumahnya dan mengaku kalau diculik orang dan dibawa ke hutan.
"Tapi karena setelah dicek alibinya janggal, akhirnya suami ngaku kalau itu cuma Prank karena istrinya ulang tahun tanggal 1 Januari," ungkap Abimanyu.
Menurut penjelasan Abimanyu, Debby mengaku memang sengaja ngeprank seolah-olah dia hilang dan dicelakai orang. Tujuannya hanya untuk memberikan kejutan untuk sang istri.
"Supaya lebih meyakinkan dia (Debby) beli momor baru dan chat ke nomernya supaya istrinya khawatir. Begitu viral dan istrinya laporan ke polisi, baru dia panik dan mengarang cerita," tutur Abimanyu.
Kakak Debby juga mengaku khawatir setelah Debby menghilang. Tapi dia juga sudah merasa ada hal yang janggal.
Berita Terkait
-
Minggu Pagi, Malang Diguncang Gempa 4,8 SR
-
Sekap 4 Anaknya hingga Dewasa, Emak Munah Berdalih Dapat Bisikan Gaib
-
Ibu di Malang Tega Sekap Empat Putrinya Puluhan Tahun Hingga Alami Depresi
-
Viral, Wanita Dilaporkan Hilang di IG Polda DIY Mengaku Cuma Prank
-
Duh, Selama 2019 Angka Bunuh Diri di Gunungkidul Mencapai 33 kasus
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Khofifah: Perkuat Pengawasan APIP untuk Cegah Praktik Korupsi!
-
Banyak Pengajuan Unit Usaha KDKMP Ditolak di Jatim, Ternyata Ini Penyebabnya
-
Kenapa Suporter Arema Malang Dilarang Nonton di Stadion GKR Lawan Malut United? Ini Alasannya
-
Kronologi Pembunuhan Sadis Istri dan Anak Polisi di Nganjuk, Kamar Kos Dibakar hingga Minta Tolong!
-
Siapa Pelaku Pembunuhan Sadis Istri dan Anak Polisi di Nganjuk? Motifnya Diduga Sakit Hati