SuaraJatim.id - Salah satu oknum aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, nyaris dihajar massa, Minggu (9/2/2020) pagi.
Pria yang diketahui bernama Agus (46) itu nyaris diamuk massa lantaran kedapatan mencuri sepeda ontel di areal Taman Bunga milik salah satu pengunjung saat menikmati CFD.
Salah satu warga Fajar, mengungkapkan, bahwa pelaku melancarkan akasinya dengan menggunakan mobil Kijang Inova L 1532 LG yang di parkir di sebelah timur taman, sambil memantau sepada ontel yang ditinggal pemiliknya.
Mengetahui adanya sepeda yang ditinggal oleh pemiliknya, kemudian pelaku melancarkan aksi jahatnya tersebut. Namun naas pemilik sepeda mengetahui perbuatan pelaku.
Baca Juga: Maling Duit Majikan Rp 4,25 M, Perawat Anjing hingga Sekuriti Berkomplot
"Saat melihat sepedanya mau dibawa orang, pemilik sepeda langsung meneriakkin maling, karena di TKP banyak orang, akhirnya pelaku langsung dihajar oleh massa," ungkapnya.
Untung beberapa saat kemudian petugas Polsek Kota bersama anggota Kodim 0827 Sumenep datang dan mengamankan pelaku dari amukan massa. Kemudian pelaku dibawa ke kantor Polsek Kota.
Sementara Kapolsek Kota, AKP Jawali, membenarkan ada laporan terkait pencurian sepeda ontel di alun alun Kabupaten ujung timur Pulau Madura ini. Kini pihaknya telah mengamankan pelaku pencurian sepeda ontel tersebut.
"Ya tadi, Pelaku masih dilakukan penyidikan oleh penyidik, nanti setelah selesai penyidikan kami akan sampaikan hasilnya," terangnya.
Kontributor : Muhammad Madani
Baca Juga: Aksi Terekam CCTV, Maling Kotak Amal Masjid di Mampang Bawa Gerinda
Berita Terkait
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
Terkini
-
Akhir Musim, Persebaya Bakal Dikawal Ratusan Bonek "Terbang" ke Australia
-
Khofifah Turun Tangan Langsung! Pencarian Korban Longsor Trenggalek Dipercepat dengan Anjing Pelacak
-
Dari Daun Kelor ke Cuan: Kisah Sukses Pengusaha Wanita Manfaatkan KUR BRI
-
Klaim Saldo DANA Kaget! Jadi Solusi di Tanggal Tua: Berpeluang Raih Rp549 Ribu
-
Gubernur Khofifah Luncurkan SPMB Berbasis AI Jenjang SMAN/SMKN: Objektif, Transparan, Berkeadilan