
SuaraJatim.id - Sepeda motor milik Rahmat (23 tahun) dan Yoga (18) raib dari halaman Masjid Al Ikhlash Perumahan Villa Asia, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (12/2/2020).
Dua unit sepeda motor itu digondol maling saat pemiliknya sedang melaksanakan salat Magrib.
"Kejadiannya sekitar pukul 18.45 WIB, saat itu warga sedang melaksanakan ibadah Shalat Maghrib," ujar saksi Indra Permana (18) seperti dikutip dari Ayobandung.com--jaringan Suara.com, Kamis (13/2/2020).
Menurut kesaksiannya, pada rakaat terakhir salat Maghrib itu, terdengar suara motor memasuki halaman masjid. Namun, setelah mesin motor dimatikan, tak satu pun orang masuk ke ruangan salat.
Baca Juga: Tepergok Beraksi Siang Bolong, Maling Diamuk Warga Usai Kabur ke Sawah
Ia malah mendengar kegaduhan dari halaman masjid. Suara beberapa motor yang melesat ketika mesinnya dinyalakan.
"Dengar juga suara rogoh-rogoh kontak motor tapi enggak ngeh. Pas salat mau beres, langsung ada motor ngebut dari depan masjid," ujarnya.
Indra menyebutkan, usai salat berjamaah, Rahmat dan Yoga terkejut karena sepeda motor keduanya berjenis Honda Vario 125 raib dari halaman parkir.
Sepeda motor milik Rahmat bernomor polisi F 5157 IW, sedangkan milik Yoga yaitu B 3185 EFV.
"Sempat dicari motor itu sampai ke wilayah Tajur Halang, tapi nggak ketemu," kata Indra.
Baca Juga: Pura-pura Bertamu Minta Air, Jurus Pijatan Maling Perdaya Kakek Amsa
Menurutnya, pencurian sepeda motor di wilayah itu bukan kejadian kali pertama. Ia bersama warga lainnya berharap pihak kepolisian menindaklanjuti kasus pencurian sepeda motor yang dianggap sangat meresahkan.
"Sebelumnya sudah pernah, tapi waktu itu kejadiannya subuh satu motor hilang. Baru dua hari yang lalu malah kotak amal dijebol tapi untungnya udah gak ada uangnya," katanya.
Berita Terkait
-
Pura-pura Bertamu Minta Air, Jurus Pijatan Maling Perdaya Kakek Amsa
-
Polisi Tembak Mati Satu Pelaku Pencurian Motor Asal Lampung
-
Maling Motor Santri Motif Rindu Emak, DN: Bannya Saya Jual Buat Beli Rokok
-
Bocah Curi Motor Teman: Buat Pulang, Saya Kangen Emak....
-
Maling Motor Pemancing di Belakang Kantor Dinsos Kepri, Pemuda Ini Dibekuk
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
-
Gaji Dosen di Indonesia vs Malaysia vs Singapura, Negeri Ini Paling Miris!
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
Terkini
-
Saldo DANA Gratis Langsung Cair, Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang
-
Akhir Musim, Persebaya Bakal Dikawal Ratusan Bonek "Terbang" ke Australia
-
Khofifah Turun Tangan Langsung! Pencarian Korban Longsor Trenggalek Dipercepat dengan Anjing Pelacak