SuaraJatim.id - Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Jatim membongkar kasus carding atau belanja menggunakan kartu kredit orang lain yang diperoleh secara ilegal.
Menariknya, kasus ini melibatkan beberapa nama-nama publik figur atau artis ibu kota. Informasi yang diperoleh Suara.com, ada empat artis yang yang akan dipanggil dalam kasus ini untuk dimintai keterangan.
Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Jatim Kombes Pol Gidion Arif Setyawan saat dikonfirmasi membenarkan kasus tersebut.
"Iya. Nanti tunggu kita rilis ya," jelas Gidion, Rabu (26/2/2020).
Baca Juga: Ditreskoba Polda Jatim Gerebek Rumah Produksi Jamu Kuat Ilegal di Surabaya
Sejauh mana keterlibatan artis? Gidion masih belum bisa membeberkan. Namun yang pasti, untuk sementara para artis akan dipanggil sebagai saksi.
"Sejumlah artis sudah kita panggil untuk dimintai keterangan. Statusnya masih sebagai saksi," terangnya.
Saat ditanya siapa saja artis yang dipanggil, Gidion memastikan untuk saat ini masih ada empat artis yang dipanggil. Dua diantaranya Tyas Mirasih dan Gisella Anastasia (mantan istri Gading Marten).
"Ada empat (artis) yang kita panggil. Termasuk Gisel dan Tyas," bebernya.
Untuk diketahui, carding adalah berbelanja menggunkan kartu kredit orang lain yang diperoleh secara ilegal, biasanya dengan mencuri data internet. Sebutan pelakukanya adalah "carder". Sebutan lain kejahatan jenis ini adalah "cyberfround" alias penipuan di dunia maya.
Baca Juga: Kasus Kekerasan Seksual: Polda Jatim Cari Cara Jemput Putra Kiai Jombang
Kontributor : Achmad Ali
Berita Terkait
-
Cerita Nia Ramadhani Belanja di Amerika sampai Kartu Debit Minus, Kok Bisa Tetap Dipakai?
-
Panduan Cek Limit dan Tagihan Kartu Kredit BRI via Sabrina
-
Jadi Perdebatan Gara-Gara AU Viral, Apa Itu Amex dan Syarat Memilikinya?
-
Lebaran Makin Hemat, Ada Voucher Rp100.000 untuk Pemegang Kartu Kredit JCB BRI!
-
Gak Pakai Ribet, Begini Cara Bayar VPN Pakai DANA Tanpa Kartu Kredit
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya