SuaraJatim.id - Kantor Ususan Agama atau KUA Gresik menolak pendaftaran pernikahan selama April 2020. Ini disebabkan virus corona di daerah itu semakin banyak.
Kepala KUA Kebomas Samsul Huda membenarkan jika saat ini pihaknya tidak menerima pendaftaran menikah secara manual. Keputusan itu berlaku bagi calon pasangan pengantin yang hendak mendaftar pada April ini.
“Kalau sebelum bulan April sudah kami layani, bahkan ada yang sudah akad nikah,” kata Samsul saat dihubungi melalui selulernya, Kamis (9/4/2020).
Kendati tidak menerima pendaftaran secara manual, para pasangan calon pengantin ini tetap bisa mendaftar melalui online, yaitu melalui laman Kemenag Gresik. Tapi pihaknya tidak bisa memastikan kapan acara pernikahan bisa dilangsungkan.
“Bagi pasangan yang mau mendaftar dipersilahkan mengakses websetnya Kemenag, itu pun pernikahannya menunggu sampai virus corona mereda. Sampai kapan? Ya kami tidak tahu,” katanya.
Di Kecamatan Kebomas sendiri, Syamsul mengaku bakal melayani akad pernikahan hingga sampai bulan Juni kedepan. Jumlah pasangan yang hendak menikah itu diperkirakan 40 pengantin. Para pasangan calon pengantin yang beruntung itu tetap menikah meski di tengah pandemi corona.
Adapun bagi pasangan yang menikah di tengah pandemi corona, KUA sudah membekali petugasnya untuk melangsungkan akad dengan protap dari pemerintah. Yaitu, kedua pasangan wajib memakai masker dan sarung tangan bedah.
“Jaraknya juga kita atur, tidak boleh saling berdekatan. Kemudian bagi pengiring pengantin maupun keluarga tidak boleh melebihi sepuluh orang,” katanya.
Kontributor : Amin Alamsyah
Baca Juga: Usia Pernikahan Genap Setahun, Kiper Arema FC Segera Punya Momongan
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
2 Kasus Korupsi di Tulungagung Segera Disidangkan, Penyelewengan Surat Tidak Mampu hingga Dana Desa!
-
Kronologi Oknum Guru di Jombang Cabuli Murid Laki-laki Berkali-kali, Modusnya Bikin Kaget!
-
Detik-detik Petani di Jombang Tewas Usai Terjatuh Melompati Parit, Begini Kesaksian Warga
-
4 Fakta Kontroversi Warung Prima Rasa Sarangan, Viral Adu Jotos hingga Polemik Harga!
-
Viral Video Mesum di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu Polantas