SuaraJatim.id - Seorang polisi meninggal dunia di ruang kerjanya. Jenazahnya tergeletak di lantai ruang kerjanya itu.
Ruang kerja si polisi malang itu di Markas Kepolisian Jombang, Jawa Timur. Dia tewas setelah menenggak obat batuk dan pilek.
Polisi yang tewas itu adalah anggota Polres Jombang Kompol Sutono. Dia meninggal, Rabu (15/4/2020) malam. Kompol Sutono meninggal karena kelelahan dan mengalami sakit.
Awal mulai diketahuinya peristiwa ini saat sang istri menghubungi ponsel Kompol Sutono, tapi tidak ada jawaban.
Baca Juga: Hantam 5 Pekerja Proyek di Tol JORR hingga Tewas, Sopir Honda City Ditahan
Sang istri kemudian menghubungi Kabag Ops. Dia meminta agar Kabag Ops mengecek ke ruang kerja suaminya. Nah, dari situlah diketahui bahwa Kompol Sutono yang juga menjabat sebagai Kabag Ren (Kepala Bagian Perencanaan) Polres Jombang ini tak bernyawa. Dia tergeletak di ruang kerjanya.
Kapolres Jombang AKBP Boby Pa’ludin Tambunan membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, anak buahnya itu meninggal karena sakit.
“Ditemukan tak bernyawa di ruang kerjanya sekitar pukul 21.00 WIB,” ujar Boby ketika dihubungi melalui ponselnya, Kamis (16/4/2020).
Boby menjelaskan, berdasarkan informasi dari pihak keluarga, sebelum meninggal Kompol Sutono sempat meminta anaknya yang berprofesi sebagai dokter untuk dibelikan obat batuk pilek. Lalu, selepas maghrib, almarhum menyuruh anggotanya beli obat.
“Setelah makan dan minum obat, sang istri menelepon, tapi tidak ada jawaban. Saat dicek di ruangan, Kompol Sutono sudah meninggal,” ujarnya.
Baca Juga: Seru, Yuk Coba 3 Permainan Tanpa Gadget Bareng Keluarga Saat di Rumah Aja
Oleh pihak keluarga, jenazah sudah dibawa pulang ke rumah duka di wilayah Rejoso Nganjuk.
Berita Terkait
-
Kabar Duka, Komedian Sung Yong Meninggal Dunia
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
-
Istri Piet Pagau Meninggal Dunia, Keluarga Raffi Ahmad Berduka
-
Janji Ikang Fawzi Jalankan Wasiat Marissa Haque: Sesuai Selera Istriku!
-
Aktor Korea Song Jae-rim Meninggal Dunia, Polisi Duga Akibat Bunuh Diri
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
Terkini
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik
-
Banjir Bandang di Ponorogo: Akses Jalan Putus, Warga Harus Dievakuasi
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang