SuaraJatim.id - Penjual kelapa bernama Andre (32) mejadi pusat perhatian ratusan pengunjung di Pasar Tanjung, Kabupaten Jember, Jawa Timur Selasa (9/6/2020).
Betapa tidak, sang penjual kelapa ini memiliki ide kreatif dan antimainstream menggunakan masker yang terbuat dari tempurung atau batok kelapa.
Pria asal Kelurahan Antirogo, Kecamatan Sumbersari ini, menggunakan alat sederhana dilengkapi dengan tali yang diikatkan ke telinganya.
Betul saja, para pembeli tersenyum dan tertawa karena itu dianggap lucu dan tidak lazim. Bahkan tidak jarang, diantara mereka mengambil foto dan berselfie.
"Ini dibuat kreasi dan hiburan. Kalau pakai tempurung atau batok kelapa ini, saya pakai disini, hanya buat iseng saja," katanya, saat dikonfirmasi Suaraindonesia.co.id--jaringan Suara.com.
Pria bertubuh gemuk itu juga mengaku, memiliki ide masker dengan tempurung itu merupakan ide kreatif agar penjual senang dan tidak stres selama musim virus corona.
Kendati demikian, untuk bernafas diakuinya lewat lubang dari pinggir masker tempurung dan tidak membuat sesak bernafas.
"Punya pemikiran batok atau tempurung itu kan bagus, mungkin nanti bisa ditiru. Ini juga bisa bernafas dari pinggir, dan tidak membuat sesak," akunya sambil tersenyum.
Penjual kelapa yang sudah berjualan tujuh tahun tersebut dengan memakai masker dari tempurung unik dan alami.
Baca Juga: Bikin Gagal Fokus, Deretan Gaya Wali Kota Solo Pakai Masker Berkumis
"Bukan tidak memiliki masker, seperti biasa yang dikenakan orang biasanya. Kalau masker saya siap. Saya pakai kalau perjalanan, semisal jauh ke Besuki pakai masker yang khusus," ungkapnya.
Dirinya berharap, virus covid- 19 cepat berlalu agar para pedagang tidak terhantui rasa was-was.
"Pengin normal seperti dulu. Berimbas sekali ke penjualan," harapnya.
Berita Terkait
-
Lagi Wabah Corona, Jember Anggarkan Rp 2,6 Miliar untuk Beli Karangan Bunga
-
Bikin Gagal Fokus, Deretan Gaya Wali Kota Solo Pakai Masker Berkumis
-
Disebut Terima Duit Korupsi, Bupati Jember Tak Bisa Dihubungi
-
Bupati Jember Disebut Terima Duit Korupsi Proyek Pasar Manggisan
-
Studi: Jika Semua Orang Memakai Masker, Risiko Gelombang Kedua Kecil
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Terbukti! Dapat Saldo DANA Gratis Langsung Cair! Cek 3 Link Kaget Hari Ini
-
Jembatan Kutorejo Nganjuk Siap Dibuka! Kapan Warga Bisa Melintas?
-
Rejeki Nempel! Cek 5 Link ShopeePay Gratis Akhir Pekan Ini, Siapa Cepat Dia Dapat
-
BRI dan UMKM Desa Wujudkan Ekonomi Inklusif Lewat Desa BRILiaN
-
Ramalan Master Ong: 8 Shio Ini Bakal Banjir Cuan Mendadak di Akhir Tahun 2025, Kamu Termasuk?