SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang pemain gendang cilik baru-baru ini menjadi perbincangan warganet hingga viral di media sosial.
Hal yang menjadi sorotan adalah saat si anak laki-laki itu menabuh gendang sambil disuapi makan oleh orang tuanya. Video tersebut dibagikan oleh akun @kismin666oys ke Twitter pada Senin (29/6/2020).
"Definisi dari kata passion yg sebenarnya" tulis @kismin666oys mengomentari aksi anak tersebut, dikutip Suara.com, Rabu (1/7/2020).
Anak laki-laki yang menjadi penabuh kendang ini bernama Izull. Ia berasal dari Banyuwangi, Jawa Timur.
Dalam video tersebut, Izull tampak sangat handal bermain gendang. Ia silih berganti menabuh tiga kendang di depannya mengikuti tempo musik.
Izull bahkan tidak perlu melihat posisi kendang yang ditabuhnya. Lalu saat giliranya menabuh kendang selesai, Izull melahap makanan yang disuapi oleh orang tuanya.
Video selengkapnya terdapat dalam kanal YouTube IZULL Kendang Cilik Banyuwangi yang diunggah pada 7 Januari 2020. Saat itu, Izull sedang mengiringi lagu berjudul "Gede Roso".
Izull juga pernah diundang ke beberapa program televisi karena videonya menabuh kendang sambil disuapi viral.
Orang tua Izull kemudian membentuk grup musik atau orkes bernama "Izull Music" guna menyalurkan hobi si anak.
Baca Juga: Viral Pria Pakai Kaus PSI Tolong Gordon Ramsay, Ini Reaksi Tsamara
Saat hadir di acara Hitam Putih pada 3 Februari 2020 lalu, ayah Izull mengaku pendapatan yang diperoleh dari orkes musik itu lebih tinggi dari pada penghasilannya sebagai petani.
Hingga Rabu (1/7/2020), unggahan akun Twitter tersebut telah mendapat sekitar 12.000 retweet dan 30.000 like. Rata-rata warganet memuji aksi tukang kendang cilik ini.
"Itu totalitas tanpa batas," ujar @frappeblend.
"Ibuk berkata: boleh ngendang tapi maem dulu," komentar @fauxzee.
"Aku salut sama mamahnya yang sangat suppotif, kalau ada yang kenal mamahnya salamin ya. Bilangin aku salut banget sama mamahnya," kata @saputri_dewi1.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kronologi Lansia Ditabrak Kereta Api Sritanjung di Lumajang, Begini Kondisinya
-
4 Kecamatan di Ponorogo Terendam Banjir, Ini Penjelasan BPBD
-
Heboh Jaksa Kejari Madiun Ditangkap Kasus Pemerasan Kades, Ini Penjelasan Kejati Jatim
-
Kronologi Bus PO Jaya Utama vs Karimun di Tuban, 2 Orang Tewas di Lokasi
-
Kronologi Penusukan Remaja hingga Tewas di Madiun, Pelaku Beli Pisau Online Sebelum Tahun Baru 2026