SuaraJatim.id - Sebuah pohon tua di kuburan Dusun Morosemo, Desa Sumberagung, Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban terbakar saat kumandang malam takbiran Hari Raya Idul Adha, Kamis (30/7/2020) malam. Warga pun geger.
Api tiba-tiba timbul tanpa tahu sumbernya. Sejumlah warga yang rumahnnya berdekatan dengan makam dan pohon tua yang terbakar pada bagian atasnya itu langsung geger dan berusaha untuk memadamkan api.
Namun, warga kesulitan untuk memadamkan api yang membakar pohon besar itu dan kemudian melaporkan kejadian itu kepada PMK dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tuban, Jumat (31/7/2020) dinihari.
Data yang dihimpun beritajatim.com, peristiwa kebakaran pohon berukuran besar yang ada di dalam Makam Umum itu pertama kali diketahui oleh Kepala Dusun (Kadus) Morosemo, Desa Sumberagung, Kecamatan Plumpang.
Baca Juga: Orang Kaya dan Orang Miskin Memiliki Hak yang Berbeda atas Daging Kurban
Saat itu perangkat desa tersebut masih belum tidur dan keluar rumah.
“Kejadian kebakaran itu diketahui sekitar pukul 00.10 Wib tadi. Waktu Kadus mengetahui ada pohon yang kebakaran itu langsung mengerahkan warga untuk berusaha memadamkan api,” terang Yudi Irwanto, Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tuban.
Sejumlah warga yang tinggal di sekitar makam tersebut langsung berjibaku untuk memadamkan api di pohon tua keramat tersebut tetapi tidak berhasil.
Bahkan api semakin besar dan dengan cepat merembet ke bagian atas pohon dengan membakar ranting-rantingnya.
Mengingat pohon tersebut juga dekat dengan rumah-rumah warga dan juga banyak pepohonan di sekitar makam tersebut warga khawatir jika kebakaran itu sampai semakin membesar dan merembet ke pemukiman.
Baca Juga: Iiihh... Hewan Kurban di Bandung Ada Cacingnya
Selanjutnya perangkat desa tersebut kemudian menghubungi BPBD Tuban untuk bantuan pemadaman kebakaran pohon besar itu.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Kapan Jadwal Cuti Bersama Idul Adha 2025? Ini Rincian Tanggal Libur Panjang Bulan Mei dan Juni
-
Pria di Cilandak Apes usai Nekat Oplos Gas LPG 3 Kg, BS Masih Bisa Berlari saat Tubuhnya Terbakar
-
Dilumat Si Jago Merah, Begini Detik-detik Gedung BPJS di Cempaka Putih Terbakar
-
Contoh Proposal Permohonan Qurban 2025 di Masjid, Lengkap dengan Anggaran
-
Kapan Idul Adha 2025? Pemerintah dan Muhammadiyah Sepakat, Ini Jadwalnya
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
Terkini
-
Kumpulan Saldo DANA Kaget Terbaru 27 April 2025, Lumayan untuk Jajan Promo JSM Alfamart
-
Heboh Ancaman Bom di Polres Pacitan, Begini Kronologinya
-
Stafsus Yovie Widianto Dorong Kemajuan Ekraf di Jawa Timur
-
UMKM Naik Kelas, BRI Salurkan KUR untuk Ekonomi Kerakyatan Dengan Nilai Mencapai Rp42,23 T
-
Gubernur Khofifah Komitmen Kawal Program Pemerintah Pusat: Jatim Provinsi Pertama Gelar Retreat