SuaraJatim.id - Pebalap gaek Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, gagal meraup poin di Sirkuit Catalunya, Spanyol, dalam lanjutan MotoGP 2020 ini, Minggu (27/09/2020).
The doctor terjatuh terperosok keluar lintasan dan membuatnya gagal finish. Insiden ini agaknya memukul Vale. Ia mengisyaratkan lempar handuk atau nyerah dari perburuan gelar juara dunia MotoGP 2020.
Gagal finis di Catalunya ini juga menggenapi catatan Rossi musim ini. Itu adalah kali kedua secara beruntun The Doctor mengakhiri balapan di gravel dan rerumputan.
Andai tidak keluar lintasan, Rossi sejatinya punya peluang untuk naik podium, bahkan merengkuh kemenangan.
Baca Juga: Top 5 Sport: Resmi ke Tim Satelit, Rossi Tak Sabar Jajal MotoGP Indonesia
Sebab dia sempat tampil meyakinkan hingga pertengahan balapan dengan konsisten berada di peringkat kedua, menguntit rider Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo.
Namun, nasib sial dialami Rossi pada lap ke-16. Petaka itu muncul setelah juara dunia sembilan kali itu mengalami low side hingga motornya terperosok keluar lintasan.
"Selama secara hitungan masih terbuka, peluang belum tertutup," kata Valentino Rossi dikutip dari Autosport.
"Namun, sayangnya, saya sudah tiga kali gagal finis musim ini dan dua kali terjatuh beruntun karena kesalahan sendiri," katanya.
Kegagalan meraih poin dalam dua seri beruntun membuat posisi Rossi di klasemen sementara MotoGP 2020 merosot ke peringkat 10. Dia terpaut 50 angka dari Quartararo di peringkat teratas.
Baca Juga: Hasil MotoGP Catalunya 2020: Fabio Quartararo Juara, Valentino Rossi Jatuh
Meski sudah tak berharap banyak soal gelar juara dunia, pebalap yang musim depan akan mengaspal bersama Petronas Yamaha SRT itu mengaku ingin tetap fokus memberikan hasil terbaik, terkhusus podium ke-200 sepanjang karier.
"Jadi, jika juara dunia tertutup bagi saya, masih ada alasan untuk tampil lebih cepat lagi hingga akhir tahun," kata Rossi.
Berita Terkait
-
Pindah ke Yamaha, Jack Miller Terinspirasi oleh Lorenzo dan Rossi
-
Menangi GP Mandalika dan GP Motegi, Murid Marc Marquez Berpeluang Pecahkan Rekornya Valentino Rossi
-
Jarang Sambang, Valentino Rossi Ingin Sering-Sering ke MotoGP Musim Depan
-
Ambil Jalur Damai, Carmelo Ezpeleta Nasehati Rossi untuk Lupakan Kejadian 2015
-
VR46: Rossi ke Mandalika Pada Tahun 2025
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk