SuaraJatim.id - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Mojokerto akan memanggil pasangan calon (Paslon) nomor urut 1 Ikfina Fahmawati - Muhammad Al Barra.
Pemanggilan ini terkait video viral mobil Daihatsu Xenia nopol S 1012 SC warna putih dengan branding gambar paslon tersebut penuh uang pecahan Rp100 ribuan.
Ketua Bawaslu Kabupaten Mojokerto, Aris Fahrudin Asy'at, mengatakan hingga saat ini pihaknya belum menerima laporan masuk soal beredarnya video tersebut. Namun badan pengawas melakukan investigasi lebih dalam dengan memanggil pemilik mobil pada, Senin (5/10/2020) pukul 19.00 WIB.
"Kami akan panggil yang bersangkutan, pemilik mobil besok malam (malam ini, red). Klarifikasi. Ini sebagai bahan untuk kita kaji lebih dalam, karena kemarin informasinya kita ngeceknya by phone," katanya, dikutip dari beritajatim.com, jejaring suara.com, Senin (05/10/2020).
Baca Juga: Cabub Independen Lamongan, Suhandoyo Dipecat Dari Kader PDI Perjuangan
Masih kata Aris, sehingga saat melakukan klarifikasi lewat sambungan telepon dimungkinkan ada sesuatu yang terlewat. Urusan video tersebut masuk unsur atau tidak? Akan diketahui nantinya karena Bawaslu Kabupaten Mojokerto akan memanggil pemilik mobil sebagai bagian dari investigasi.
“Kami akan minta keterangan ke yang bersangkutan (pemilik mobil, red). Yang kira-kira maksud dalam tujuannya itu apa? Banyak hal. Tidak (Tim Kemenangan dan yang merekam video), pemilik mobil nanti akan cerita. Karena pemilik mobil ngomong, iku ga aq tapi konco ku (itu bukan aq tapi teman ku). Iseng-iseng,” katanya.
Menurutnya dugaan terkait masalah money politic masih sangatlah lemah karena belum terjadi. Namun jika uang di dalam mobil tersebut kedapatan sudah dibagikan ke masyarakat, lanjut Aris, maka ada ketentuan pidana. Baik pemberi maupun penerima yakni sesuai dengan Pasal 73 Undang-undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pelanggaran Money Politic.
"Unsur money politic itu harus ada yang memberi dan yang diberi uang. Tapi dalam video berdurasi singkat itu tidak ada hal tersebut, barang belum kemana-mana dan lagi uang itu mau dibuat apa juga belum jelas. Jadi harus dikaji lebih dalam. Mobil timses maupun non timses itu lumrah kalau didalamnya berisi banyak uang," katanya.
Sebelumnya, sebuah video berdurasi 31 detik viral di grup Whatsapp (WA). Dalam video tersebut, sebuah mobil Daihatsu Xenia nopol S 1012 SC warna putih di branding pasangan calon (paslon) nomor urut 1, Ikfina Fahmawati-Muhammad Al Barra berisi penuh uang pecahan Rp100 ribuan.
Baca Juga: Pilkada Kota Semarang Calon Tunggal, Sepi Baliho, Sepi Kegiatan
Pengambilan gambar dari sisi depan mobil sehingga nopol kendaraan tampak jelas, kemudian pengambil gambar mengambil sisi kiri mobil. Tampak tulisan dukungan untuk Calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 1, Ikbar. Kemudian pintu mobil samping sopir dibuka oleh pengambil video.
Tampak uang pecahan Rp100 ribuan tercecer di jok, dasbor dan lantai mobil. Kemudian pintu ditutup dan ditunjukan isi bagian tengah mobil melalui pintu tengah samping kiri. Di sini juga masih dijumpai uang pecahan Rp100 ribu cukup banyak, tanpa di tata. Seakan memang sengaja ditata berserakan.
Ikfina Fahmawati merupakan istri mantan Bupati Mojokerto, Mustofa Kamal Pasa (MKP) yang ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) karena tersandung kasus gratifikasi. Sementara Muhammad Al Barra merupakan putra bungsu KH. Asep Saefudin chalim, pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Amanatul Ummah.
Keduanya maju dalam bursa Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto tahun 2020 dengan diusung tujuh partai politik (parpol) dengan jumlah kursi di parlemen sebanyak 19 kursi. Yakni Nasdem, Hanura, PAN, PKS, Gerindra dan Demokrat.
Berita Terkait
-
Tanggal Merah Pilkada 2024: 27 November Libur atau Tidak?
-
Pilkada 27 November 2024 Apakah Libur Nasional? Ini Penjelasan KPU
-
Kapolri Listyo Persilakan Anggotanya Dilaporkan jika Tak Netral di Pilkada 2024
-
Nyoblos Pilkada Serentak, KPU Instruksikan Jajaran di Daerah Tetapkan 27 November Libur Nasional
-
Pilkada 2024: Pemerintah Pertimbangkan 27 November Jadi Libur Nasional
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
Terkini
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif