SuaraJatim.id - Laga panas yang ditunggu-tunggu penikmat sepakbola sejagat antara Juventus vs Barcelona pada pertandingan Grup G Liga Champion berakhir dengan sekor 0-2 untuk keunggulan tim tamu Barcelona.
Tim asuhan Adrea Pirlo tersebut menjamu Barca tanpa diperkuat pemain bintangnya, Cristiano Ronaldo lantaran menjalani isolasi mandiri gara-gara positif Covid-19.
Bermain di kandang, Allianz Stadium, Juve bermain agresif. Namun tim tamu pun tak kalah offensif. Jual beli serangan tersaji dalam laga fase grup ini. Juventus tak mampu membendung serangan Barcelona di babak pertama.
Di menit ke-14, Ousmane Dembele membuka keunggulan 0-1. Di babak kedua, upaya Paulo Dybala dkk menyamakan kedudukan kian berat karena harus bermain dengan sepuluh pemain sebab Merih Demiral menerima kartu merah pada menit ke-85.
Baca Juga: Hasil Liga Champions: Lazio Tertahan 1-1 di Markas Brugge
Akibatnya, di sisa waktu Lionel Messi berhasil menambah gol untuk Barcelona lewat penalti di menit ke-90. Hasil ini mengantarkan skuad asuhan Ronald Koeman ke puncak klasemen Grup G dengan 6 poin.
Sedangkan Juventus berada di urutan kedua dengan 3 poin. Di laga lain Grup G, Ferencvaros bermain imbang 2-2 dengan Dynamo Kiev.
"Jawaban terbaik adalah pertandingan hari ini. Kami ingin memenangkan gelar dan pertandingan seperti yang kami perlihatkan hari ini," kata Sergi Roberto, pemain Barcelona, seperti dikutip dari Antara.
"Semuanya sudah jadi masa lalu, kami berkonsentrasi kepada tugas kami," Ia melanjutkan.
Pelatih Barca, Ronald Koeman mengatakan Barcelona sudah memenangkan dua pertandingan Grup G Liga Champions, yang berbalik 180 derajat dengan performa La Liga mereka yang tanpa kemenangan dalam tiga laga terakhir.
Baca Juga: Tampil Dominan, Sevilla Cuma Menang Tipis 1-0 Atas Rennes
"Ini adalah pertandingan terbaik kami sepanjang musim ini. Ini kemenangan besar melawan sebuah tim Eropa yang penting dan kami mampu memainkan sepak bola yang berusaha kami peragakan," kata Koeman.
"Menciptakan peluang itu selalu penting. Kami superior dari cara kami memainkan pertandingan kami. Ini hasil yang benar," ujarnya.
Berita Terkait
-
Hasil Liga Champions: Manchester City dan Arsenal Raih Hasil Imbang
-
Hasil Liga Champions: Atletico Madrid ke Perempat Final usai Singkirkan Inter Milan Lewat Adu Penalti
-
Hasil Liga Champions: Bungkam PSV 2-0, Borussia Dortmund ke Perempat Final
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Lolos dari Lubang Jarum, Perlu Adu Penalti untuk Singkirkan Porto di 16 Besar
-
Hasil Liga Champions: Bungkam Napoli 3-1, Barcelona Tembus Perempat Final Liga Champions Setelah 4 Tahun
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Khofifah Siapkan Tim Khusus untuk Kawal Suara di TPS
-
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan dari Ponpes Sunan Derajat
-
Heboh! Viral Detik-detik Penculikan Anak di Blitar: Korban Dibujuk Beli Jajan
-
KPU Jatim: EVP Ruang untuk Bertukar Pengalaman Mengenai Pemilu
-
Tidak Netral, Kades di Situbondo Divonis 3 Bulan Penjara dengan Percobaan