SuaraJatim.id - Usai melakukan swab tes PCR, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jombang Athoillah positif Covid-19. Hasil tersebut keluar setelah seluruh komisioner dan staf KPU Jombang mengikut tes tersebut.
Dikatakan Athoillah melalui saluran ponselnya, hanya dia yang positif Covid-19 berdasarkan hasil tes tersebut.
“Saya dinyatakan positif berdasarkan hasil pemeriksaan swab tes PCR yang saya ikuti di kantor, sehari sebelumnya. Pemeriksaan ini dilakukan untuk seluruh personil di kantor KPU Jombang. Dari seluruh personil, Alhamdulillah semua negatif, kecuali Saya, positif,” ujar Atok, panggilan akrab Athoillah ketika dihubungi lewat ponselnya seperti dilansir Beritajatim.com-jaringan Suara.com pada Rabu (2/12/2020).
Atok, sapaan Athoillah, menjelaskan, dirinya masuk kategori orang tanpa gejala (OTG). Namun, dia memastikan tetap menjalani isolasi mandiri guna memutus rantai penyebaran Covid-19.
“Alhamdulillah, kondisi saya baik,” katanya menambahkan.
Atok juga mengemukakan, Kantor KPU Jombang tetap buka walau dia menjalani karantina mandiri. Karena swab yang dilakukan KPU berbeda dengan kantor lainnya.
“Kalau di kantor lain, ada yang positif, kemudian dilakukan swab. Tapi di KPU semua personil dites sebelum ada gejala,” sambungnya.
Sementara itu berdasarkan laman di Dinas Kesehatan Jombang, jumlah pasien Covid-19 terus mengalami peningkatan. Hingga saat ini jumlah kumulatif positif Covid mencapai 1.597 orang. Dari jumlah itu, 1.281 sembuh, kemudian 142 orang dirawat, serta 174 orang meninggal.
Baca Juga: Setelah Wali Kota Sutiaji, Sekda Kota Malang Positif Covid-19
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Petani Hilang Tinggal Kerangka di Hutan Temon Ponorogo, Topi Spiderman Pengungkap Identitas!
-
Posko Gunung Semeru Bakal Terpusat di Lumajang, Ini Usulan BNPB
-
BRI: Keamanan Nasabah Jadi Prioritas Utama, Hati-hati terhadap Pesan atau Tautan Mencurigakan
-
5 Tanda Tubuh Alami Kelebihan Kafein, Nomor 3 Paling Sering Diabaikan!
-
Transformasi Limbah Kayu Jadi Audio Premium oleh Faber Instrument Hadir di BRI UMKM EXPO(RT)