Nantinya petugas KPPS akan memantau dari luar melalui CCTV. Sementara untuk pembantu pasien untuk memilih merupakan perawatan atau tenaga kesehatan yang sudah mengisi form pendamping.
"Nah nanti perawat ini adalah yang sering keluar masuk dan akan berpakaian hazmat. Kalau yang di rumah isolasi di Jalan Dr. Soetomo, nantinya pemilih akan langsung memilih dan kita tempatkan di luar. Ini mekanismenya masih kita koordinasikan lagi," pungkas Choirul Umam.
Secara umum, kesiapan jelang Pilwali Blitar 2020 besok sudah selesai tinggal pencoblosan saja. Namun ada hal lain yang bisa saja terjadi pasca pungut suara yakni sengketa.
Sudah menjadi rahasia umum di akar rumput kalau suhu pertarungan pasangan Henry-Yasin dan Santoso-Tjutjuk cukup hangat. Pertarungan ini disebut pertandingan head to head. Potensi sengketa menjadi salah satu kerawanan yang wajib diwaspadai penyelenggara pasca pungut suara berlangsung.
"Kalau menentukan kerawanan bukan ranah kami sebenarnya, tetapi kita dalam posisi menyiapkan. Karena secara normatif pasangan calon yang head to head, kita nilai besar kemungkinan (timbul sengketa) karena kompetisinya lebih ketat," ujar Komisioner KPU Kota Blitar Divisi Hukum dan Pengawasan, Edy Saputra.
"Bukan berarti yang banyak tidak. Tapi yang jelas kita dalam posisi siap dalam pengertian siap bertanggung jawab kerja administratif sebagai administrator pemilihan ini maupun secara hukum," sambungnya.
Terkait kesiapan itu, Edy mengaku sudah merapikan pelbagai prosedur dan jadwal hingga keputusan terkait rekapitulasi hasil pemilihan yang sering digugat. Bila pada akhirnya nanti disengketakan, KPU akan menyerahkan semuanya kepada Mahkamah Konstitusi.
KPU juga akan menimbang untuk memanggil konsultan hukum atau pengacara bila dikemudian hari terjadi sengketa pasca pungut suara Pilwali Blitar besok. Edy berharap agar kontestan Pilwali Blitar besok legowo, menerima hasil pemilihan oleh masyarakat.
"Tapi sekarang masih ini (persiapan) ya. Sekali kami tidak berpretensi apakah ini ada gugatan atau tidak," tandasnya.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Pastikan Nyoblos di Pilkada Depok, Besok
Kontributor : Farian
Berita Terkait
-
Ayu Ting Ting Pastikan Nyoblos di Pilkada Depok, Besok
-
Cegah Corona, Begini Protokol Kesehatan yang Diterapkan di TPS Pemalang
-
Diduga Jadi Sasaran Money Politic, Dua Kecamatan di Malang Dipelototi
-
Dua Calon Wakil Bupati Ini Mencoblos di TPS yang Sama, Bakal Adu Gengsi!
-
Sehari Jelang Coblosan, La Nyalla Sidak ke Bawaslu Jatim dan Surabaya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Bebas Bersyarat 2 Napi Lapas Blitar Dicabut, Buntut Aniaya Napi hingga Tewas
-
4 WNA Perempuan Pencuri Emas 135 Gram di Surabaya Diciduk, Beraksi Saat Malam Natal
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Jawa Timur hingga 20 Januari, Berpotensi Banjir dan Longsor
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun