SuaraJatim.id - Calon Wali Kota Surabaya Machfud Arifin menggunakan hak pilihnya sebagai warga Kota Surabaya untuk mencoblos dalam Pilkada Kota Surabaya, Rabu (9/12/2020).
Meskipun kondisi mendung dan hujan rintik-rintik MA bersama sang istri tetap berjalan kaki menuju TPS
Berjarak sekitar 500 meter dari rumahnya, Machfud nampak menggenggam tangan sang istri dan putrinya berjalan menuju TPS.
Ia berangkat sekitar pukul 09.30 WIB. MA terdaftar sebagai Daftar Pemilih Tetap (DPT) di TPS 25, Kelurahan dr Soetomo, Kecamatan Tegalsari Surabaya.
Baca Juga: Langit Gresik Gelap Saat Coblosan, Qosim: Semoga Pertanda Ayem Tentrem!
Selama 3 menit berjalan kaki, Machfud langsung masuk ke dalam TPS. Kemudian ia mencuci tangannya dan diperiksa suhu tubuhnya sebelum mencoblos. Tak lupa dia mengacungkan dua jari simbol nomor paslonnya.
"Tadi protokolnya bagus, ya. Sebelum masuk diperiksa pakai thermo gun dulu," ujarnya usai mencoblos.
Usai mencoblos, Machfud pamer dua jarinya yang diberi tinta. Ia mengatakan lambang dua jari bertinta itu adalah nomor urut pasangan calon 02. Dengan berbangga diri ia memamerkan simbol dukungannya itu.
"Saya berharap untuk warga Kota Surabaya agar sama seperti saya pilihannya," ucapnya.
Selain menyakini kemenangannya lewat dua jari bertinta, Machfud juga mengaku optimis suara warga Surabaya akan berlabuh padanya. Sebelum mencoblos tadi ia juga melakukan doa untuk surat suaranya tersebut dan memastikan sah sebelum dimasukkan ke kotak suara.
Baca Juga: Antisipasi Lonjakan Kasus Corona Saat Pilkada, RSUD Bintan Siapkan Hal Ini
"Insyaallah (menang). Tadi sudah dielus-elus suratnya," candanya.
Berita Terkait
-
MK Diskualifikasi Paslon pada Pilbup Mahakam Ulu karena Buat Kontrak Politik dengan Ketua RT
-
Prabowo Lantik 961 Kepala Daerah Serentak, Tjhai Chui Mie: Sangat Membanggakan Bagi Kami Semua
-
Kemendagri Bakal Kumpulkan Kepala Daerah Terpilih Lagi Besok di Monas, Persiapan Rinci Gladi Bersih Pelantikan
-
Hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2024: Khofifah-Emil Puncaki Perolehan Suara Pilkada Serentak
-
Pakar Usul Pemilu dan Pilkada Digelar Terpisah, Berjeda Dua Tahun
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani