SuaraJatim.id - Usai melakukan pencoblosan di TPS 01 Perumahan Taman Pondok Indah Surabaya, Wali Kota Risma sempat memberikan keterangan terkait nasibnya setelah tidak lagi menjabat sebagai wali kota.
Saat ditanya wartawan selepas menjabat apakah mau andai ditawari menjadi menteri, Risma tidak menjawab dengan spesifik.
"Nanti lah ya teman-teman. Aku dulu ditawari ya waktu sama Pak Bambang DH, aku minta jadi Kepala Dinas Pendidikan, ya mana mungkin insinyur Kepala Dinas Pendidikan kan, tapi aku bilang kenapa? Karena disitulah kita bisa merubah, memang lama hasilnya tapi itu akan dimulai dari pendidikan," kata Risma, Rabu (9/12/2020).
Risma juga menjelaskan kesibukannya jika nantinya selepas tidak menjabat lagi. Kemungkinan besar, dia mengaku akan membuka usaha.
Baca Juga: Sebelum Mencoblos Machfud Arifin Salat Duha Bareng Tim dan Relawan
"Saya belum tahu, yang jelas aku enggak merencanakan untuk apa pun, karena bagi saya jabatan itu amanah dan enggak boleh diminta. Jadi saya enggak merencanakan apa pun, tapi saya punya rencana untuk kegiatan-kegiatan saya," katanya.
Selain berencana menjalankan bisnisnya, Wali Kota Risma juga mengaku dapat tawaran mengajar di salah satu perguruan.
"Pertama, saya akan coba berbisnis, kedua ada beberapa perguruan tinggi meminta saya menjadi pengajar. Bikin usaha, ya macem-macem namanya juga usaha. Apa saja pokoknya bisa saya ambil," katanya.
Saat ditanya perihal berangkat ke Jakarta, seperti yang sempat dilontarkan DPD PSI Surabaya, Risma hanya menjawab singkat. "Gimana maksudnya? Apa aku coba jualan di Jakarta gitu ta?" ungkap Risma sambil tertawa.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Baca Juga: Sebelum Nyoblos, Eri Cahyadi Sowan ke Rumah Risma Minta Doa Restu
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
Terkini
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya
-
Dok! APBD Jatim 2025 Disahkan, Intip Rinciannya
-
Pengamat: Ketokohan Khofifah-Emil Ternyata Jadi Magnet Pemilih Mataraman