SuaraJatim.id - Bawaslu Kota Blitar menemukan beberapa selebaran ajakan untuk tidak datang ke TPS. Selebaran itu terpasang beberapa titik di daerah Sukorejo, Kota Blitar.
Dalam selebaran tersebut berbunyi untuk memboikot Pilkada Serentak. Alasannya karena siapapun pemimpin yang terpilih tak menentukan kesejahteraan pemilih.
"Bentuknya kaya kertas ditempel gitu. Ada di dua atau tiga titik kalau nggak salah," kata Ketua Bawaslu Kota Blitar, Bambang Arintoko, Rabu (9/12/2020).
Oleh Bawaslu, selebaran itu kemudian segera dibersihkan. Sebelum itu, Bawaslu lebih dulu mendokumentasikannya.
Temuan itu, lanjut Bambang, kemudian dikoordinasikan dengan aparat keamanan melalui sentra Gakkumdu. Bambang menegaskan selebaran boikot TPS itu segera diredam. Sebab akan sangat memengaruhi hasil tingkat kehadiran bila selebaran itu sampai viral.
"Jadi kami minta tolong, kami instruksikan kepada Panwascam dan seterusnya untuk bekerja sama dengan kepolisian. Karena kalau sampai itu viral kan berbahaya. Itu akan jadi rame," ujarnya.
Menurut Bambang, ada rencana dari Bawaslu untuk mencari aktor atau dalang yang mengajak masyarakat untuk boikot Pilkada tersebut. Tak jauh dari selebaran ditempel terdapat camera CCTV.
"Ada (rencana mencari penyebar selebaran boikot). Karena memang kebetulan di sekitar situ ada CCTV dari Dishub. Nah apakah itu menjangkau tidak, kita masih belum tahu," pungkas Bambang.
"Kami sudah koordinasi dengan kepolisian dalam hal ini dengan gakkumdunya untuk menindaklanjuti," katanya.
Baca Juga: Lihat Stiker Lawan Masih Nempel Dekat TPS, Petahana: Goblok, Piye Tho..?
Kontributor : Farian
Berita Terkait
-
Lihat Stiker Lawan Masih Nempel Dekat TPS, Petahana: Goblok, Piye Tho..?
-
KPU Kota Blitar Bakar Surat Suara Rusak, TPS Mobile Juga Disiapkan
-
Masa Tenang Pilkada Blitar, Beredar Video Pria Ditangkap Gegara Sebar Uang
-
Bapak Satu Anak Ini Berulang Kali Setubuhi Bocah 11 Tahun di Kandang Ayam
-
Ketimpa Ranting Pohon Lapuk, Biker Patah Kaki di Depan Kantor Pemkot Blitar
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Bebas Bersyarat 2 Napi Lapas Blitar Dicabut, Buntut Aniaya Napi hingga Tewas
-
4 WNA Perempuan Pencuri Emas 135 Gram di Surabaya Diciduk, Beraksi Saat Malam Natal
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Jawa Timur hingga 20 Januari, Berpotensi Banjir dan Longsor
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun