SuaraJatim.id - Peristiwa tragis terjadi di Jalur Pantura Tuban, tepatnya di Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Rabu (31/03/2021) malam. Dua perempuan muda tewas ditabrak truk setelah keluar dari tempat karaoke.
Keduanya dibonceng pria menggunakan sepeda motor Honda Beat. Sesampainya di Jalur Pantura Tuban, tepatnya di Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, dua perempuan ini disikat truk dan tewas seketika, Rabu (31/3/2021) malam.
Kejadian tragis ini sempat terekam CCTV yang terpasang di tempat hiburan malam. Setelah kejadian kecelakaan tersebut diketahui kendaraan truk box yang menabrak sepeda motor itu langsung kabur ke arah barat meninggalkan lokasi kejadian.
Data yang dihimpun beritajatim.com, jejaring media suara.com, dua korban tewas dalam kejadian kecelakaan itu diketahui bernama Puput Meita Sari (30), perempuan asal Desa Bektiharjo, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban dan Rika (25), warga Desa Gemulung, Kecamatan Kerek, Kabupate Tuban.
Baca Juga: Pendekar Silat Bentrok Dengan Warga Tuban, Satu Luka-luka
Sedangkan pengendara motor yang berhasil selamat adalah Juwanto Heru Hendriarto (22), warga Desa Sumurgung, Kecamatan Kota Tuban.
Peristiwa kecelakaan maut di jalan nasional itu berawal saat dua perempuan itu diboncenhkan oleh Juwanto dengan menggunakan sepeda motot Beat Nopol S 4937 FB. Yang mana motor tersebut keluar dari pintu tempat hiburan malam DK yang ada di sebelah selatan jalan raya jalur pantura itu.
"Kendaraan sepeda motor itu berjalan menyeberang dari arah selatan ke utara. Tanpa melihat situasi arus lalu lintas dan tidak prioritas jalur utama," kata IPDA Eko Sulistyo, Kanit Laka Sat Lantas Polres Tuban.
Ketika hendak mennyeberang jalan itu, tiba-tiba dari arah timur melaju kendaraan truk box yang berjalan dengan kecepatan lumayan tinggi.
Selanjutnya, sepeda motor tersebut ditabrak kendaraan truk yang tidak diketahui identitasnya hingga akhirnya dua korban wanita itu tergeletak di jalan.
Baca Juga: Ular Kobra Masuk Rumah Warga, Sudah Dicari-cari Tetap Tak Ketemu
"Akibat dari kejadian kecelakaan itu dua korban wanita penumpang dari sepeda motor meninggal dunia. Sedangkan pengendara motor selamat," katanya.
Sementara itu, petugas Unit Laka dari Sat Lantas Polres Tuban yang mendapatkan laporan adanya kejadian kecelakaan maut itu langsung mendatangi TKP dan mencari keterangan para saksi. Selanjutnya, petugas berusaha mencari kendaraan truk box yang kabur setelah terlibat dalam kecelakaan itu.
"Untuk kendaraan truk box yang terlibat masih kita lakukan pencarian. Kita sudah melakukan upaya pengejaran sampai di Rembang, tapi masih belum ketemu," katanya.
Berita Terkait
-
Pendekar Silat Bentrok Dengan Warga Tuban, Satu Luka-luka
-
Ular Kobra Masuk Rumah Warga, Sudah Dicari-cari Tetap Tak Ketemu
-
Kilang Minyak Balongan Terbakar, Kepulan Asap dan Api Terlihat Hingga 5 KM
-
Pendaftaran Anggota Polri Dibuka di Polres Tuban, Enam Hari Lagi Tutup
-
Legislatornya Diduga Curi Solar Puluhan Ton, Ini yang Dilakukan Gerindra
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Punya Hubungan Dekat dengan Bintang Barcelona
-
Cerita Simon Tahamata Terlibat Skandal Match-Fixing: Titik Terendah Karier Saya
-
Panduan dan Petunjuk Pembentukan Koperasi Merah Putih: Tahapan, Usaha, Serta Pengurus
Terkini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang
-
Akhir Musim, Persebaya Bakal Dikawal Ratusan Bonek "Terbang" ke Australia
-
Khofifah Turun Tangan Langsung! Pencarian Korban Longsor Trenggalek Dipercepat dengan Anjing Pelacak
-
Dari Daun Kelor ke Cuan: Kisah Sukses Pengusaha Wanita Manfaatkan KUR BRI