SuaraJatim.id - Malam yang tenang di Kelurahan Simolawang, Kota Surabaya mendadak gempar, Senin (7/6/2021). Warga menemukan jasad pria diduga tewas akibat jatuh dari lantai 4 Rusun Sumbo.
Korban diketahui bernama Abdul Azis (30) itu tewas dengan luka parah pada bagian kepalanya.
Kanit Reskrim Polsek Simokerto, Iptu Ketut Redhana mengatakan, jasad korban ditemukan warga sekitar pukul 20.15 WIB. Dugaan sementara tewasnya korban akibat jatuh dari lantai 4 Rusun.
"Korban bernama Abdul Azis, usia 30, diduga jatuh dari lantai 4, dan langsung tewas seketika di lokasi," ujarnya dikonfirmasi SuaraJatim.id, Senin.
Baca Juga: Rapid Test Antigen Jembatan Suramadu Hingga Dini Hari, 83 Pengendara Positif
Berdasar hasil pemeriksaan sementara, korban merupakan warga setempat yang bermukim di Rusun Sumbo Blok C Nomor 309.
"Kemungkinan dia sedang bermain, karena korban juga tinggal di daerah tersebut, hanya berbeda blok saja," sambungnya.
Korban, lanjut Iptu Ketut Redhana, mengenakan kaos merah dan celana abu-abu. Kekinian, jasad korban sudah dievakuasi ke Kamar Jenazah RSU dr. Soetomo Surabaya, untuk dilakukan otopsi oleh tim Inafis.
Polisi belum bisa menyimpulkan penyebab dan motif kematian korban.
"Kami masih mendalami kejadian di lokasi, guna mencari data yang lebih lengkap," tandasnya.
Baca Juga: Ya Ampun! Viral Warga Jebol Pagar Tol Suramadu Hindari Penyekatan dan Swab Test
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Anak Ivan Sugianto Kini Berurai Air Mata, Reaksinya Saat Sang Ayah Bertindak Arogan Diungkit Netizen
-
Selamat! Ivan Sugianto Akhirnya Go International, Presiden Harus Menanggung Malu?
-
Dua Istri Hakim PN Surabaya Diperiksa Terkait Perkara Ronald Tannur
-
Skandal Suap Vonis Bebas Ronald Tannur, Kejagung Periksa Istri Hakim PN Surabaya Dalami Peran Ibu Terdakwa
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir