SuaraJatim.id - Tim SAR gabungan mengentikan operasi pencarian hilangnya dua nelayan di Teluk Prigi, Kecamatan Watulimo, Trenggalek.
Sebelumnya diberitakan, dua nelayan dilaporkan hilang tenggelam di perairan Prigi atau Pantai Selatan Jawa, Kamis (17/6/2021) pekan lalu.
"Kami telah melakukan pencarian sesuai standar operasional prosedur (SOP) selama tujuh hari, namun kedua korban masih belum ditemukan," kata Komandan Tim Badan Sar Nasional (Basarnas) Trenggalek Dyan Susetyo Wibowo dikutip dari suaraindonesia.co.id --jejaring media suara.com, Sabtu (26/6/2021).
Ia melanjutkan, petugas SAR gabungan telah berupaya maksimal melakukan pencarian korban, namun tak kunjung menuai hasil. Maka proses pencarian dinyatakan selesai dan dipastikan tidak ada perpanjangan waktu pencarian.
"Bisa jadi beberapa hari ke depan mayatnya terdampar atau tersangkut di suatu tempat. Jika hal itu terjadi, pastinya kami akan langsung ke lokasi, untuk melakukan evakuasi," tuturnya.
Ia menjelaskan, operasi pencarian diakui cukup mengalami kendala lantaran lokasi kejadian kondisinya didominasi bebatuan karang. Sehingga, menurutnya, kemungkinan korban tersangkut pada sela-sela batu karang tersebut. Sehingga korban tak muncul di permukaan.
Selain itu, masih kata dia, juga dipengaruhi kondisi cuaca serta kondisi gelombang laut yang ekstrem. Karena tingginya gelombang diduga korban terseret arus hingga ke tengah laut.
"Ada berbagai kemungkinan yang terjadi, semoga saja dalam waktu dekat ini ada titik temu tentang hal itu," jelasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, dilaporkan dua nelayan tenggelam saat menyelam mencari lobster, yakni Dedek Suhendri Chaniago (24), warga Pulau Balai, Desa Pulau Baguk, Kecamatan Pulau Banyak Kabupaten Aceh Singkil (NAD).
Baca Juga: Catat! Ini Jadwal, Persyaratan, dan Alur Pendaftaran PPDB SMP Kabupaten Trenggalek 2021
Serta Sahrullah (41), warga Dusun Kalibaru, Desa Labuhan Sumbawa Kecamatan Labuhan Badas, Kabupaten Sumbawa (NTB).
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 8 Juli: Raih Skin Senjata, Diamond, dan Katana
- Pemain 1,91 Meter Gagal Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Kini Bela Tim di Bawah Ranking FIFA Garuda
- 5 Jet Pump Terbaik untuk Sumur Bor, Kuat Sedot Air dari Kedalaman 40 Meter
Pilihan
-
Setelah Diultimatum Pelatih, Marselino Ferdinan Justru 'Menghilang' dari Skuad Oxford United
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Tahan Banting Terbaru Juli 2025, Desain Kuat Anti Rusak
-
Fenomena Magis Pacu Jalur, Tradisi Kuansing Riau Kini Viral lewat Aura Farming
-
Tarif Trump 32 Persen Buat Menteri Ekonomi Prabowo Kebakaran Jenggot
Terkini
-
Fakta 8,5 Jam Pemeriksaan Khofifah oleh KPK: Gubernur Jatim Ungkap Rumitnya Alur Dana Hibah
-
Khofifah Hadiri Pemeriksaan KPK di Polda Jatim, Tegaskan Bukan Sebagai Tersangka
-
Bukan Cuma Bikin Tembok Bergetar, Sound Horeg Picu Konflik Sosial, Pemprov Jatim Turun Tangan!
-
Transaksi Misi Dagang NTB Tertinggi Raih Rp 1,068 Triliun: Gubernur Khofifah Optimis Peluang Usaha
-
Bantuan Sosial BSU 2025 Disalurkan BRI dalam 3 Tahap, Efisien dan Tepat Sasaran