SuaraJatim.id - Seorang pemuda tak sengaja menjatuhkan drone DJI Inspire 2 miliknya senilai Rp 70 juta di kawasan Gunung Bromo, Jawa Timur. Dia sudah pasrah jika drone tersebut hilang. Namun, justru mendapat mukjizat tak terduga.
Pengalaman itu diceritakan oleh pemilik akun TikTok Khalidmaula. Dalam video unggahannya, dia menceritakan kronologi drone bernilai puluhan juta tersebut jatuh. Dia juga menunjukkan detik-detik saat drone tersebut jatuh. Diketahui, dia sedang berada di kawasan Gunung Bromo.
"jadi saat gua lagi nerbangin drone dan di saat gua terlalu focus framing, tiba tiba drone gua jatuh nyangkut di tebing. gua langsung panik, langsung jalan ke titik lokai drone jatuh," tulisnya dalam keterangan video.
Awalnya dia mencari sendirian dengan menyusuri tebing tebing dan mengandalkan titik point drone jatuh terakhir dan maps yang ada di aplikasi DJI.
Karena tak membuahkan hasil, dia pun sempat pasrah jika drone tersebut hilang.
"di saat gua udh mau nyerah dan pasrah dengan keadaan karena udh kisaran 3 jam gua nyari tapi tetep ga ketemu temu, apalagi posisinya di tepi jurang, gua udh siap pasrah buat gantiin drone 70 jt," lanjutnya.
Namun, Tuhan berkehendak lain, dirinya dipertemukan dengan warga lokal yang kemudian membantunya mencari drone tersebut.
"Tiba tiba Allah ngasih gua pertolongan dengan berpapasanya gua sama warga lokal, mereka langsung nanya gua dan langsung bantu mau nyariin drone gua," ujarnya.
Kurang lebih 2 jam mencari dengan warga lokal, drone masih belum juga ketemu. "Di sini posisinya gua baru makan pop mie doang dan sebelum warga lokal cari ke tebing tebing mereka sempet ngasih gua minum sama makan abis itu gua sama warga lokal lanjutin pencarian," terangnya.
Baca Juga: Lagi Nunggu Lampu Merah, Pengendara Motor Malah Asyik Joget
Di tengah pencarian dengan warga lokal, dirinya disuruh berhenti dan menunggu di satu tempat karena rutenya sangat extreme. "disini gua juga sempet pasrah krn udah nunggu -+ 1 jam warga belum dateng2 juga gua malah khawatir warganya ikut jatuh," kata dia.
Beruntungnya, warga lokal tersebut berhasil menemukan drone yang jatuh itu. "dan Alhamdulillah dronenya ketemu. gua langsung sujud syukur, dan meluk mas masnya yang udh nemuin dan bantuin gua. Dia bahkan diantar pulang ke hotel oleh warga lokal tersebut," tutupnya.
Unggahan tersebut pun mendapat beragam komentar dari warganet.
"belajar dari video ini disaat kita mau menyerah Allah menunjukannya di waktu yg tepat," ujar nikm***
"alhamdulillah. fokus ke cerita yaa, jangan pada nanya imbalan2. pasti kakaknya kasih laah secara taruhannya nyawa..,," kata wha***
"liat ekspresi bapak dikasih mie aja, beliau nya udah bersyukur banget terharu euy," ucap Bab***
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Aktivitas Gunung Semeru Belum Stabil, Awan Panas Masih Mengancam!
-
Pengungsi Erupsi Gunung Semeru Mulai Pulang, BNPB Pastikan Situasi Membaik!
-
Erupsi Semeru Tak Ganggu Penerbangan di Bandara Notohadinegoro, Begini Kondisi Terkini
-
Cara Daftar KKS Pakai HP Kini Makin Mudah, Begini Syarat dan Aplikasi Resminya!
-
Kronologi Tewasnya 6 Santri Ponpes Jabal Quran Socah Bangkalan, Tenggelam di Bekas Galian C!