SuaraJatim.id - Bacaan doa qunut bisa dibaca saat salat Subuh baik sendiri maupun saat berjamaah, jika tidak hapal yuk simak doa qunut berikut ini.
Doa qunut biasanya dibaca sebagian umat muslim pada rakaat terakhir salat subuh setelah itidal. Sebagian ulama berpendapat membaca doa qunut saat salat subuh hukumnya sunah. Namun, para ulama berbeda-beda pendapat
Dilansir dari NU online, menurut ulama Hanafiyah dan Hanabilah membaca doa qunut disunahkan dalam shalat witir sebelum ruku. Menurut Hanafiyah sesudah ruku, dan menurut Hanabilah tidak sunah qunut pada selain shalat witir.
Ulama Malikiyah dan Syafi'iyah berpendapat, disunahkan membaca doa qunut pada shalat Subuh setelah ruku. Menurut Malikiyah yang paling utama adalah sebelum ruku, dan dimakruhkan qunut pada selain shalat Subuh (al Fiqh al Islami wa Adillatihi 2/171).
Baca Juga: Doa Qunut Mazhab Hambali, Saat Subuh Hukumnya Makruh
Para ulama yang berpendapat membaca doa qunut hukumnya sunah saat shalat subuh didasarkan pada sebuah hadis berikut.
Diriwayatkan dari Anas Ibn Malik RA. Beliau berkata: “Rasulullah SAW senantiasa membaca qunut ketika Shalat Subuh sehingga beliau wafat.”
Bacaan doa qunut latin
Berikut bacaan doa qunut latin:
Allaahummahdinii fii man hadaiit, wa aafinii fii man aafaiit, wa tawallanii fi man tawallaiit, wa baarik lii fiimaa a’thaiit. Wa qinii syarra maa qadhaiit. Fa innaka taqdhii wa laa yuqdhaa ‘alaiik. Innahu laa yadzillu maw waalaiit.
Baca Juga: Doa Qunut Mazhab Hanafi, Tidak Ada Kecuali saat Bencana
Wa laa ya’izzu man ‘aadaiit. Tabaarakta rabbanaa wa ta’aalait. Fa lakal-hamdu ‘alaa maa qadhaiit, Astaghfiruka wa atuubu ilaik wa shallallahu ‘ala sayyidina muhammadin nabiyyil ummuyyi wa ‘alaa aalihii wa shahbihii wa sallam.
Arti bacaan doa qunut latin:
“Ya Allah, berilah aku petunjuk seperti orang-orang yang telah Engkau beri petunjuk. Berilah aku kesehatan seperti orang yang telah Engkau beri kesehatan. Pimpinlah aku bersama-sama orang-orang yang telah Engkau pimpin. Berilah berkah pada segala apa yang telah Engkau pimpin.
Berilah berkah pada segala apa yang telah Engkau berikan kepadaku. Dan peliharalah aku dari kejahatan yang Engkau pastikan. Karena sesungguhnya Engkau-lah yang menentukan dan tidak ada yang menghukum (menentukan) atas Engkau. Sesungguhnya tidaklah akan hina orang-orang yang telah Engkau beri kekuasaan.
Dan tidaklah akan mulia orang yang Engkau musuhi. Maha Berkahlah Engkau dan Maha Luhurlah Engkau. Segala puji bagi-Mu atas yang telah Engkau pastikan. Aku mohon ampun dan tobat kepada Engkau. Semoga Allah memberi rahmat dan salam atas junjungan kami Nabi Muhammad SAW beserta seluruh keluarganya dan sahabatnya.”
Membaca doa qunut mengandung banyak keutamaan di antaranya bisa memberikan keselamatan, mendatangkan berkah serta petunjuk, hingga terhindar dari penyakit.
Tidak ada salahnya bagi umat muslim untuk menunaikan doa qunut subuh dengan mengharap keutamaannya. Namun, tidak berdosa pula bagi yang tidak melaksanakannya.
Itulah bacaan doa qunut latin dan artinya yang dapat anda amalkan ketika shalat subuh.
Berita Terkait
-
Doa Qunut Sholat Witir Akhir Bulan Ramadhan, Lengkap dengan Tata Cara
-
Kapan Waktu yang Tepat Membaca Doa Qunut Witir Saat Salat Tarawih di Bulan Ramadan?
-
Teks Lengkap Doa Qunut untuk Salat Witir, Mulai Dibaca di Pertengahan Bulan Ramadhan
-
3 Macam Doa Qunut, Lengkap dengan Tata Cara Membacanya
-
Bacaan Doa Qunut Lengkap Arab, Latin, Arti, dan Keutamaannya
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia